EVENT SOLO - DOLAN DOLEN
 

EVENT SOLO - DOLAN DOLEN

Tanggal Kegiatan : 12 Mei 2018 - 12 Mei 2018
Lokasi : De Tjolomadoe jalan malangjiwan, Colomadu, Solo - Jawa Tengah

Board game atau permainan papan yang dulu pernah populer pada masanya dan dimainkan sejak usia dini kini semakin dilupakan semenjak kita memasuki era digital. Padahal, permainan ini memiliki banyak manfaat, lho!

Tidak sekadar untuk sarana hiburan, melainkan juga bermanfaat untuk kondisi psikis kita. Manfaat-manfaat dari permainan papan ini seharusnya bisa terus dikembangkan oleh industri yang ada. Apalagi industri permainan papan ini terus berkembang secara global meski kita telah memasuki era dunia digital.

Namun apakah industri kreatif dan kreator Indonesia masih melirik permainan papan sebagai salah satu media untuk menyalurkan karya?

Kumpul Kreavi episode 36 kali ini mengangkat tema “Gawe Dolanan Yuk!” akan membahas potensi dari board games yang sedang berkembang pesat selama kurang lebih 3 tahun ke belakang. Potensi yang dimaksud adalah agar karya dari kreator dapat berguna dan dinikmati masyarakat pada umumnya.

Daparkan kesempatan untuk menambah ilmu lewat berbagai talks yang menghadirkan praktisi-praktisi di berbagai bidang untuk membahas bagaimana potensi kreator kreatif lokal Indonesia bisa terus berkarya dan berkembang dalam dunia industri kreatif, terutama board game dan juga mengoptimalkan karyamu dengan bisnis. Selain itu kamu juga bisa menunjukkan karya board game buatanmu dan bermain board games hasil karya kreator Kreavi bersama.

Kumpul Kreavi Eps. 36:
Dolan Dolen
Sabtu, 12 Mei 2018
Pukul 09.00 - 20.00 WIB
De Tjolomadoe
Jalan Malangjiwan, Colomadu, Solo - Jawa Tengah 57177

Daftar sekarang hanya di: bit.ly/kumpulkreavi36

Google+