AYAM GEPREK MOZZA PAK GOO, INOVASI GEPREK MOZZA DENGAN TAMBAHAN BEEF
Ayam geprek adalah makanan ayam goreng tepung khas Indonesia yang diulek atau dilumatkan bersama sambal bajak. Ayam geprek telah menjadi hidangan populer yang dapat ditemukan di hampir semua kota besar di Indonesia.
Hidangan yang bisa dinikmati oleh semua kalangan itu kini sudah ada berbagai varian, contohnya ayam geprek mozza Pak Goo ini. Dengan berbagai varian menu ini menjadikan gerai makan ayam geprek mozza Pak Goo ramai dikunjungi pelanggan bahkan jasa antar makanan online.Menu yang disajikan di outlet ayam geprek mozza Pak Goo ini mempunyai banyak topping tambahan seperti ditambahkan mozza di atas ayam geprek juga ditambahkan topping beef dalam menu ayam geprek ini. Sehingga membuat rasa yang tidak biasa untuk ayam geprek yang jarang di sajikan di gerai makan ayam geprek lainnya.
Gerai makan ayam geprek Pak Goo tidak hanya menyajikan ayam geprek saja tetapi ada menu menu lain yang tak kalah enak seperti chicken magma dan chichken Lavanya yang bisa dibeli dengan harga mulai dari Rp 15.000, untuk menu ayam geprek bisa dibeli mulai dari harga Rp. 16.000 - Rp. 22.000, sangat ramah bagi kantong pelajar dan mahasiswa bukan?
Bagi kalian warga semarang yang tertarik menimati sensasi ayam geprek mozza Pak Goo dapat mengunjungi gerai makannya yang beelokasi di Jl. Merbau Utara Dalam III No.20, Padangsari, Kec. Banyumanik, Kota Semarang atau dapat order melaui aplikas jasa natar makanan online (shopeefood, grabfood atau gofood) untuk jam buka gerai makan ayam geprek mozza Pak Goo dapat dikunjungi setiap hari mulai dari pukul 09:00 WIB sampai 22:00.
Baca Juga :