BABYMONSTER DENGAN 7 MEMBER, YG ENTERTAIMENT LAHIRKAN PENERUS BLACKPINK
YG Entertaiment telah mempersiapkan peluncuran grup baru sejak Mei 2021 yang lalu. Grup baru tersebut akan menjadi grup pertama dari YG Entertaiment dalam lima tahun sejak BLACKPINK pada tahun 2016.
YG Entertaiment sebelumnya pernah membocorkan melalui poster coming soon yang diunggah Desember lalu. Poster coming soon dengan tulisan "YG NEXT MOVEMENT" dengan disertai siluet 7 member.
Dalam wawancara keterangan tertulis yang beredar, produser YG Entertaiment Yang Hyun Suk menyebutkan bahwa nama dari girl band tersebut adalah BABYMONSTER sebagai bayi yang memiliki gen YG.
Diumumkan dalam sebuah video yang dibawakan oleh pendiri YG Entertaiment. Yang Hyun Suk dan dipublikasikan di YouTube pada kamis (11/5/2023). Ia menyatakan bahwa hanya akan ada lima member yang dipilih untuk bergabung dalam BABYMONSTER.
Namun 2 minggu kemudian dala terusan video tersebut akhirnya Yang Hyun Suk merevisi sendiri pengumuanya. Ia akhirnya debutkan tujuh anggota BABYMONSTER bersama-sama. Yang Hyun Suk menerangkan bahwa ia akan debutkan BABYMONSTER sebelum musim gugur tahun ini. Nama BABYONSTER kini ditulis sebagai BABYMONS7ER.
1. | Jung Ahyeon (Ahyeon) | Korea Selatan | 2002 |
2. | Rora (Rora) | Korea Selatan | 2004 |
3. | Cinny Phondechaphipat (Chikita) | Thailand | 2004 |
4. | Nong Prae Pharita Chaikong (Pharita) | Thailand | 2005 |
5. | Sakomoto Asa (Asa) | Jepang | 2005 |
6. | Shin Haram | Korea Selatan | 2006 |
7. | Lee Dain (Dain) | Kore Selatan | 2008 |
Kelahiran BABYMONS7ER diharapkan akan menjadi wajah baru di agensi YG Entertaiment yang juga membesarkan BLACKPINK. Jadi siapa idola kalian di Girls Band BABYMONS7ER ?
Baca Juga :