Black Widow Ditunda Hingga 2021

Film Black Widow resmi diundur jadwal tayangnya. Disney dan Marvel menyatakan film yang dibintangi Scarlett Johansson itu tak akan tayang tahun ini.
Mundurnya jadwal penayangan Black Widow pun berimbas dengan film-film Marvel lainnya. The Eternals dan Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings akan diundur jadwal tayangnya karena Black Widow.

David Harbour, yang berperan sebagai Alexei Shostakov / Red Guardian, memposting pesan ke Instagram di mana dia meminta maaf atas penundaan film tersebut. Dia juga memberikan bocoran foto Red Guardian yang menggambarkan penantian film. 

 

Melansir situs Marvel, Black Widow telah ditetapkan tanggal rilis resminya yakni pada 7 Mei 2021 mendatang atau lebih dari satu tahun setelah awalnya dijadwalkan untuk dirilis.

The Eternals yang semula dijadwalkan tayang pada 12 Februari 2021 pun berubah menjadi 5 November 2021. Sementara Shang-Chi mundur dari tanggal rilis 7 Mei 2021 menjadi 9 Juli 2021.

Keputusan penundaan film-film tersebut bukanlah tanpa alasan. Disney memutuskan menunda atas pertimbangan pandemi Covid-19 di seluruh dunia yang belum juga mereda.

Disney berharap dengan ditetapkannya jadwal tayang baru film-film tersebut bisa memungkinkan orang-orang lebih banyak yang menonton saat bioskop kembali dibuka.

 

 

Baca Juga :

Keyword:
Google+