Cara Mendapatkan Tiket Penerbangan Murah
Ingin melakukan perjalanan anar pulai tanpa memakan waktu yang lama, pesawa adalah solusinya. namun disaat pandemi Seperti ini, banyak orang mengeluhkan mahalnya harga tiket pesawat.
Salah satu cara yang sering dilakukan calon penumpang adalah dengan berburu tiket pesawat murah. Berburu tiket murah memang terkadang menjadi tantangan tersendiri sebelum perjalanan dimulai. Namun, ternyata ada beberapa cara mudah untuk memperoleh harga tiket pesawat murah.
Berikut tips untuk mendapatkan tiket pesawat murah:
1. Hapus cookies atau gunakan browser privat
Hapus cookies pada browser terlebih dahulu sebelum melakukan pencarian. Kamu juga bisa menggunakan browser privat, misalnya menggunakan mode incognito. Dengan data yang bersih atau mode ini, kemungkinan traveler untuk mendapatkan harga yang lebih rendah menjadi lebih besar.
2. Fleksibel dengan tanggal dan waktu penerbangan
Dalam waktu-waktu tertentu, mengubah tanggal dan waktu penerbangan bisa membuatmu mendapat diskon besar. Cobalah untuk mengecek harga di tanggal yang berbeda. Misalnya 2 hari sebelum tanggal yang direncanakan.
Biasanya kamu bisa mendapatkan penerbangan yang sama dengan harga yang lebih rendah di tanggal yang berbeda. Jika tanggal penerbangan tidak bisa diubah. Maka cobalah untuk mencari penerbangan lain pada waktu yang berbeda di tanggal yang sama.
Perbedaan waktu atau tanggal mungkin terdengar sepele. Namun dua hal ini dapat menyebabkan perbedaan harga yang lumayan. Jadi, cobalah untuk lebih fleksibel dengan waktu penerbangan agar mendapat harga yang lebih rendah.
3. Manfaatkan situs web pencarian penerbangan
Keyes merekomendasikan situs web pencarian maskapai penerbangan seperti Google Flights atau SkyScanner Indonesia untuk mencari potongan harga tiket. Kamu juga dapat menggunakan Google Flights dan situs web lain untuk menyetel peringatan tarif. Jika tujuan dan tanggal perjalanannya cocok, maka nanti web tersebut akan memberi tahu jika ada harga yang turun.
Baca Juga :