Cobain Yuk Bakso Balungan Pak Dalimin yang Melegenda di Semarang!
JATENGLIVE.COM - Bakso merupakan makanan adaptasi dari negeri China yang sangat mudah ditemui dimana-mana.
Apalagi sekarang banyak varian bakso baru seperti bakso jumbo dan beranak.
Nah di Kota Semarang ada satu bakso legenda dan sudah terkenal di kalangan masyarakat.
Yaitu bakso dan balungan sapi Pak Dalimin.
Bagi penggemar bakso apalagi dengan balungan wajib mencoba bakso Pak Dalimin.
Warung bakso ini berada di Jalan Pusponjolo Dalam 5, Semarang.
Lokasinya masuk di dalam gang pemukiman warga, sehingga bagi yang belum tahu akan sedikit susah menemukan.
Bakso Balungan Pak Dalimin (Tribun Jateng/Like Adelia)
Sekilas, warung yang jadi satu dengan rumah itu nampak sederhana.
Namun setelah masuk, banyak pembeli yang sedang menikmati bakso balungan Pak Dalimin.
Bakso ini sudah ada sejak tahun 1959 dan sudah sampai ke generai ketiga.
"Awal jualan tahun 1959 waktu itu masi keliling, lalu menetap di sini itu tahun 1979 sampai sekarang," ucap Tanto Susilo (37) anak Pak Dalimin sekaligus pengelola warung.
Satu porsi bakso berisi bakso ukuran sedang, mie, potongan daging sapi atau iso dan pangsit goreng.
"Selain tempatnya sederhana, yang membedakan di sini kita ada pangsit goreng, tapi ada yang nyebut piya-piya. Banyak yang bilang itu yang membuat beda," lanjut Tanto.
Bagi yang suka balungan, bisa memesan bakso balungan atau semangkok balungan dengan tulang muda yang gurih.
"Kalau balungan itu sejak 1990an, kita awalnya ambil kaldunya, kan jadi lunak tulangnya kita tambahkan ke pembelinya pada suka. Akhirnya kita tambahkan ke menu,"
Bagi yang ingin nasi atau lontong juga bisa, karena di sini juga menyediakan nasi dan lontong.
"Enak,gurih apalagi tulang mudanya. Tadi agak bingung tapi untung ada GPS," ucap Aulia Safitri (25) pembeli bakso.
Satu porsi bakso biasa di jual dengan harga Rp.12.000, bakso campur balungan Rp.15.000, dan semangkok balungan saja dihargai Rp.12.000.
Satu porsi balungan (Tribun Jateng/Like Adelia)
Porsinya banyak dan yang pasti enak.
Tak salah jika warung bakso yang buka dari pukul 11.30 WIB-18.30 ini selalu ramai.
Meskipun sudah terkenal dan punya banyak pelanggan, warung ini tetap mempertahankan kesederhaan tempat serta rasa.
"Bapak tetap ingin di sini, yang sederhana, jadi kita mempertahankan kesederhanaa mulai dari tempat,rasa dan penyajian. Supaya semua orang bisa menikmati bakso ini," ujar Tanto .
Nah bagi masyarakat Semarang atau yang sedang berkunjung ke Semarang dan suka dengan bakso wajib coba bakso ini.
Jika bingung bisa menggunakan aplikasi GPS atau peta, cukup masukkan alamat bakso balungan Pak Dalimin, aplikasi GPS akan menunjukkan jalan
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Ini Dia Bakso Balungan Pak Dalimin Semarang yang Melegenda, Apa Sih Bedanya?
Baca Juga :