Depot Sukses, Kedai Makanan Ala Jepang di Semarang Yang Murah Dan Nagih

Jatenglive.com Semarang – kota Semarang begitu banyak menyimpan wisata kuliner khas seperti Lunpia, Tahu petis, Tahu Gimbal, Nasi banyak lagi. Namun tak hanya makanan khas, Ibu kota Jawa Tengah ini mempunyai makanan yang super enak yang wajib kamu coba selain makanan khas.

Salah satunya yang terkenal adalah Depot Sukses, tidak seperti namanya yang “indonesia banget”, kedai ini sebenarnya menjual makanan jepang. Memang, kedai yang satu ini tidak memiliki unsur Jepang dalam namanya. Namun, kamu akan percaya bahwa tempat ini menyediakan makanan jepang ketika membaca menu.

Ada banyak jenis makanan ala Jepang yang bisa kamu cicipi disini.Bahkan bukan hanya Jepang, pun Korea tersedia. Jangan khawatir jika baru pertama kali datang kesini, sebab dalam menunya terdapat keterangan soal rasa yang bisa kamu pilih nanti. Seperti teriyaki yang manis dan yakiniku yang asin. Daging sapi atau ayam, semua tersedia.

Hampir semua menu di kedai ini bisa membuatmu kenyang karena porsinya yang besar dan masih ditambah nasi. Salah satunya seperti menu yang di berinama Valencia, berisi satu potong ayam katsu berukuran besar berisi keju salad, saos dan nasi. Banyak bukan?

Soal rasa anda tidak perlu ragu lagi, karena sudah banyak pelanggan yang terus berdatangan kembali pada depot ini. Rasanya sangat pas pada selera lidah orang – orang indonesia. Depot Sukses ini hanya menggunakan bahan – bahan segar untuk menu makanannya sehingga menciptakan cita rasa berbeda.

Untuk harga makanan, mulai dari 13 ribu sampai 26 ribu saja.Sedangkan untuk minumannya, mulai dari 500 kamu sudah bisa mendapat segelas air es/air putih sampai 5ribu rupiah. Murahkan?

Bagi kamu yang ingin ke kedai ini, Depot Sukses  buka setiap hari dan memiliki 3 cabang di kota semarang, yaitu Alamat Depot Sukses : Jl. Melati Selatan Brumbungan Semarang Tengah, Jl. Erlangga Tengah VII, Semarang Selatan (Depot Sukses), Jl. Gajah Birowo No.17, Tlogosari Kulon, Pedurungan, Semarang (Istana Bento)

Baca Juga :

Keyword:
Google+