Es Teh, Penyegar Tenggorokan yang Mampu Datangkan Ampun
JATENGLIVE.COM SEMARANG – Es teh manis merupakan minuman penyegar yang dapat dijumpai dan senantiasa menemani kala menyantap makanan berat. Tak sedikit dari masyarakat yang seantiasa menjadikan es teh sebagai minuman utama dalam hidangannya. Disamping harga yang ditawarkan relatif terjangkau, mengonsumsi es teh di kala makan dapat mendatangkan kesegaran serta kesejukan pada tenggorokan. Namun, tahukah kamu bahwasanya es teh manis menyimpan bahaya bagi tubuh ? Lantas, bahaya apa saja yang akan menerpa kala diri senantiasa mengonsumsi es teh manis dengan waktu yang relatif sering ? Agar kesehatanmu kian terjaga dan tubuhmu kian terselamatkan, selengkapnya yuk simak ulasnanya dibawah ini.
1. Mendatangkan Obesitas
Sudah diketahui bersama bahwasanya dalam pembuatan es teh tentu menggunakan gula sebagai pemanis tambahan. Faktanya, apabila es dicampur dengan gula atau pemanis buatan lainnya, maka tak dapat dipungkiri obesitas pun kian menyerang. Hal ini dikarenakan adanya pemanis buatan yang senantiasa dikonsumsi dan diserat oleh tubuh. Tentu kamu tak ingin berat badanmu cenderung naik secara drastic, bukan ?
2. Nutrisi yang ada sulit diserap oleh tubuh
Nutrisi yang terkandung pada es teh manis terbukti sulit untuk diserap oleh tubuh, hal ini dikarenakan adanya bongkahan es pada minuman tersebut. Penelitian mengungkapkan bahwa nutrisi di dalam teh manis yang disajikan dengan keadaan panas ataupun hangat dapat lebih mudah diserap oleh tubuh.
3. Mampu meningkatkan tekanan darah
Walau kandungan kafein pada teh tidak tinggi layaknya kopi, akan tetapi kafein sendiri mampu meningkatkan tekanan darah dan menyebabkan darah tinggi, loh ! Hal ini terjadi apabila kamu mengonsumsi es teh manis dengan intensitas waktu yang cukup sering dan dengan jumlah yang cukup banyak.
4. Kecenderungan dehidrasi
Tak dapat dipungkiri bahwasanya meminum es teh manis dapat mendatangkan kesegaran serta kenikmatan tersendiri, terkhusus tenggorokan. Namun, hal itu hanyalah bersifat sementara dan beberapa jam setelah mengonsumsi es teh maka kamu akan terus digerus rasa haus, dan hal tersebut terus terjadi dan menyebabkan kamu hendak minum air mineral secara lagi dan lagi. Jika kamu hendak meminum es teh, alangkah baiknya jika kamu meminum air mineral terlebih dahulu, agar kesehatanmu kian terjaga.
5. Menyebabkan kering pada kulit
Es teh mengandung sekitar 50 miligram kafein. Selain dapat membuatmu menjadi lebih hyper, kafein juga bisa membuat dehidrasi dan sering kehausan setelah meminum es teh. Disamping itu, dehidrasi juga membuat kulitmu menjadi kering sebagai gejala dari dehidrasi.
So, itu dia beberapa hal yang dapat mengganggu kesehatan kala kamu senantiasa mengonsumsi es teh. Sebisa mungkin ketahui takrannya agar tidak berlebih dalam mengonsumsinya, ya !
Baca Juga :