Kualitasnya Tak Kalah Dengan Produk Bermerk, Bedak Dingin Alami Dan Aman
Siapa yang tidak kenal bedak dingin? Bahkan bedak ini juga populer di daratan Asia. Berbahan dasar tepung beras yang diperoleh dari rendaman beras putih yang ditumbuk kemudian diayak hingga menjadi tepung yang halus. Peraturan Kepala BPOM No 34 tahun 2013 tentang Perubahan Kriteria dan Tata Cara Pengajuan Notifikasi Kosmetik dalam tabel jenis sediaan kosmetika, bedak dingin termasuk dalam sediaan perawatan kulit. Bedak dingin merupakan sediaan kosmetika tradisional yang digunakan untuk merawat, menyejukkan dan membuat kulit tampak cerah. Dengan begitu cocok untuk kita yang tinggal di daerah tropis ini. Merawat kecantikan kulit dengan proses mengeluarkan keringat dari kulit adalah proses alami yang mengakibatkan terbukanya pori-pori sehingga kotoran mudah masuk dan keluar. Nah, cocok bagi kita yang tinggal di negara tropis ini, karena bedak dingin ini dapat mencegah timbulnya keriput, mengecilkan pori-pori, dan tentu saja mendinginkan kulit bahkan untuk mencegah biang keringat sekalipun.
Karena bedak dingin ini bersifat tradisional, maka bahan-bahan yang digunakan pun mudah ditemukan di sekitar kehidupan sehari-hari. Cara pembuatannya pun mudah:
- Ambil beras organik secukupnya dan rendam selama 1-3 hari agar menjadi lunak dan mudah dihaluskan.
- Setelah direndam, pisahkan beras dengan air rendaman.
- Blender atau tumbuk beras sampai benar-benar halus, ayak untuk mendapatkan bubuk yang paling halus sehingga bisa menjadi tepung.
- Lalu, campurkan air secukupnya untuk mengadoni tepung beras hingga mudah dibentuk bulatan-bulatan kecil. Bisa juga menggunakan air mawar sebagai pengganti air agar lebih harum.
- Supaya tahan lama, bulatan-bulatan bedak dapat dijemur di bawah terik sinar matahari.
- Bedak dingin pun siap.
Cara menggunakannya pun sangat mudah, ambil beberapa butir bedak lalu tambahkan sedikit air atau air mawar lalu usapkan ke wajah menggunakan kuas, tunggu kering, dan bilas dengan air hangat. Perlu diketahui saat membuat bedak dingin, tepung beras dapat dicampur dengan bahan-bahan lain seperti sari bengkuang atau bubuk kunyit, sesuaikan dengan seleramu ya.
Baca Juga :