Pacaran Sama Mantannya Sahabat ? Taati Aturan Ini agar Gak Konflik!
Perasaan cinta bisa datang kepada siapa aja tanpa diduga, termasuk mungkin ke mantan kekasih dari sahabat kita. Dilema memang, ketika harus dihadapkan dengan piliahan sulit antara harus menjaga menjaga persahabatan atau tetap lanjut menjalin kasih dengan mantannya. Perasaan bersalah dan takut hubungan dengan sahabatmu hancur mungkin kerap mengahtuimu, Namun, sejujurnya tidak ada yang salah memacari mantan sahabat. Karna mereka yang disebut sebagai mantan itu sudah berhak untuk mencintai yang lain, apa lagi kalo mereka sudah lama putusnya. So, kalo ada temanmu yang membencimu hanya karna kamu pacaran sama mantannya, nggak usah merasa bersalah, justru seharusnya dia yang bersalah karna telah membenci kamu sebagai temannya hanya karna seorang mantan yang sudah dilepaskannya. Kebahagiaanmu adalah pilihanmu sendiri. Sobatmu atau mantanmu nggak punya hak menghalangi kebahagiaanmu, apalagi jadi pihak yang menentukannya. Tapi, dengan memacari mantannya sahabat bukan berarti tidak ada aturannya, lho. Namanya persahabatan, tetaplah harus dijaga. Nah berikut 5 "aturan" berpacaran dengan mantannya sahabat!
1. Bicara langsung heart to heart
Sebelum kamu memutuskan untuk berpacaran dengan mantannya sahabatmu, kamu perlu bicara dengan sahabat kamu dari hati ke hati. Katakan sejujurnya perasaan dan hubungan kamu. Kalau ia sahabat yang baik, tentu ia akan mengerti. Yang salah, jika dia malah tau kabar kamu berpacaran dari orang lain.
2. Jangan mesra-mesraan depan sobat
Untuk menjaga hubungan, syarat satu ini mutlak tentunya!
3, Gak usah mengumbar berlebihan
Seluruh dunia nggak perlu tahu kamu pacaran sama siapa sekarang. Untuk beberapa lama tahan dulu keinginan berbagi cerita baik di sosial media tentang hubungan kalian. Hal ini bertujuan untuk menghindari gosip-gosip konyol dan anggapan miring dari orang lain.
4. Jangan ungkit masa lalu mereka
Sebagai orang yang sebelumnya mengikuti cerita cinta mereka, kamu tentu tahu banyak hal. Namun, jangan pernah mengungkit hubungan mereka ke pacar ataupun sahabatmu. Hargai masa lalu mereka.
5. Tunjukkan sikap netral ketika berada dalam acara yang sama
Misal ada acara pesta atau reuni sekolah yang melibatkan kamu, pacarmu, dan sobatmu. Bersikaplah netral, jangan menunjukkan sikap ‘sekarang pacar lo punya gue’ atau sikap aneh yang lainnya.
Baca Juga :