Pecinta Kuliner Jepang, Cobain Ramen di Kedai So Ramen Solo
JATENGLIVE.COM - Bagi pecinta budaya Jepang, tak lengkap rasanya tanpa mencoba berbagai kulinernya. Sudah tidak asing lagi, kuliner Jepang dihias dengan tampilan unik. Makanan dan minuman disajikan dengan bentuk-bentuk lucu sehingga menggugah selera makan siapapun yang melihatnya.
Meski unik dan juga bersih dalam penyajiannya, menu yang disajikan harus HALAL, karena Indonesia merupakan penduduk dengan mayoritas muslim.
Jika di Jepang sana sedang musim gugur ditemani hembusan angin dingin, di Indonesia tiap sore hampir turun hujan. Sama-sama dingin kan ya? Nah, ramen bisa jadi pilihan anda untuk menemani santap sore sembari menghangatkan badan. Berikut contoh mi ramen halal dari kota Solo. Kedai So Ramen menjadi pilihan yang tepat.
Kedai ini terletak di kawasan stadion Manahan, Solo. Tampilannya yang cantik dengan bonus porsi jumbo membuat siapapun ingin cepat-cepat mencicipinya. Rasanya yang tidak diragukan lagi dengan harga pelajar membuat kedai ini tak pernah sepi.
Menu yang disjikan juga bermacam-macam. Level kepedasan ramen dapat ditentukan sendiri. Bagi anda pecinta makanan pedas bisa memilih level yang tinggi.
Artikel ini pernah ditayangkan di salman.web.id dengan judul Kedai So Ramen Solo
Baca Juga :