Ponsel Kamera Putar Asus Zenfone 6 Masuk Indonesia 15 November

Butuh waktu 6 bulan lamanya bagi Asus untuk membawa ponsel Zenfone 6 ke Indonesia. Smartphone ini baru saja dipastikan akan segera diluncurkan di Tanah Air pada pekan depan. 
Menurut Head of Public Relation & e-Marketing Asus Indonesia, Muhammad Firman, Zenfone 6 akan diboyong ke Indonesia pada tanggal 15 November mendatang. Firman juga mengatakan ponsel ini akan tersedia dan dapat dibeli di tanggal yang sama secara online. 
"Peluncuran resminya tanggal 15 November, langsung available di Erafone.com dan Tokopedia," kata Firman kepada KompasTekno, Kamis (7/11/2019). 
Hanya ada satu varian memori Zenfone 6 yang akan dijual di Indonesia, yakni 6 GB RAM dan media penyimpanan 128 GB. 
Firman tidak mengungkap berapa harga Zenfone 6 di Indonesia. Dia menjelaskan bahwa harga perangkat tersebut baru akan diumumkan pada saat peluncuran nanti. 
Kendati baru akan meluncur di Indonesia, Zenfone 6 yang dibuat di pabrik di Indonesia diketahui sudah mulai dipasarkan di wilayah Eropa setidaknya sejak pertengahan 2019. 
Kamera putar, spesifikasi Zenfone 6 
Asus Zenfone 6 sendiri memiliki desain kamera yang unik. Kamera belakang dapat berputar ke depan saat pengguna ingin selfie. Dengan kata lain, kamera depan dan belakangnya adalah unit yang sama. 
Asus mengklaim, mekanisme kamera putar ini bisa bertahan setelah 100.000 kali dibuka-tutup, kurang lebih sekitar 28 kali digunakan tiap hari selama lima tahun. 
Ada dua unit kamera yang tersemat di modul putar Zenfone 6, masing-masing beresolusi 48 (wide) megapiksel dan 13 megapiksel (ultra wide). 
Asus Zenfone 6 memiliki desain bezel yang tipis di keempat sisi. Diagonal layarnya 6,4 ini dengan rasio aspek 19,5:9 dengan rasio bodi ke layar diklaim mencapai 92 persen. 
Asus ZenFone 6 ditenagai chip Snapdragon 855. Ruang penyimpanannya masih bisa diperluas dengan microSD hingga 2 TB. 
Untuk harga saat peluncuran bulan Mei lalu, banderol Asus ZenFone Max 6 adalah 499 euro (Rp 8,1 juta) untuk model RAM 6 GB/64 GB, dan harga 559 euro (Rp 9,1 juta) untuk model RAM 6 GB/ 128 GB, serta harga 599 euro (Rp 9,7 juta) untuk model RAM 8 GB/128 GB.
Artike asli https://tekno.kompas.com/read/2019/11/07/13390047/ponsel-kamera-putar-asus-zenfone-6-masuk-indonesia-15-november

Baca Juga :

Keyword:
Google+