Ramaikan Gedung Gubernur Jawa Tengah, Ini Isi Tuntutan Demo!
Semarang (8,10) Demo mahasiswa Semarang sebagai bentuk atas penolakan BBM di depan gubernur Jateng atau di Jalan Pahlawan berakhir ricuh, Kamis 08 September 2022. Kericuhan demo mahasiswa Demarang ini bukan terjadi dengan aparat kepolisian namun kericuhan terjadi antar massa aksi sendiri.
Aksi yang digelar di depan Gedung gbernur jawa tengah ini dimulai sejak pukul 10.00 WIB, dengan mengusung tema September Melawan. Aksi ini digaungkan oleh seluruh Massa dari BEM Aliansi Semarang Raya.
Dengan isu tuntutan kenaikan harga BBM dan berantas mafia migas dan tambang, tunda pengesahan RKUHP dan revisi pasal-pasal yang bermasalah serta menuntaskan kasus pelanggaran HAM. Awalnya Aksi demo ini berjalan lancar dan damai namun, kejadian mulai memanas dan akhirnya terjadi pada pukul 17.30 WIB.
Arif Afrullah mahasiswa Unnes yang pada aksi kali ini berperan sebagai Agitator berkata jika hasil kesepakatan sebelum melakukan aksi tidak sampai akar rumput sehingga terjadi kesalahpahaman, " ini yang perlu dievaluasi entah dari pernagkat atau dari korlap lembaga karena memang misi kita adalah aksi damai dan bagaimana bisa melakukan pencerdasan kepada publik". Ucap Arif. Kemudian kericuhan timbul juga karena sebagian aksi massa ingin masuk ke dalam ruang DPRD Jateng namun tidak bisa dilakukan.
Baca Juga :