Rekomendasi Lagu Galau dari John Mayer
John Mayer merupakan musisi yang mengambil aliran pop, teknik blues, jazz hingga musik soul kontemporer. Perpaduan musik yang dipilihnya ini menjadi senjata utama baginya untuk memikat hati dan telinga para pendengarnya.
Meski ia dikenal sebagai musisi dengan visi yang luas juga menebar karya ditanggap lagu arus utama hingga segmen eksklusif, Mayer tidak pernah lepas dari kasus fenomenal nya ketika berpacaran dengan deretan artis papan atas, kebanyakan mantan pacar dari Mayer merupakan deretan artis Line A Hollywood, yang tak lain salah satunya adalah Taylor Swift yang saat mereka menjalin kasih terpaut usia yang cukup jauh Taylor yang saat itu berusia 19 tahun dan John Mayer 39 tahun, saat berakhir nya hubungan mereka pun diwarnai drama dimana Taylor Swift merilis lagu yang ditujukan untuk John Mayer dengan judul "Dear John".
John Mayer sukses membuat para mantan pacar nya cukup sulit untuk melupakan nya, namun dibalik itu semua ia pun juga diterpa badai galau terlihat dari lagi lagi yang ia ciptakan.
Berikut ini adalah rekomendasi lagu patah hati milik John Mayer yang dapat menemani patah hatimu. Yuk, mari dengarkan!
1. Slow Dancing in a Burning Room Slow Dancing in a Burning Room merupakan lagu John Mayer yang bercerita mengenai keretakan suatu hubungan. Lirik lagu ini dapat menggambarkan bahwa sepasang kekasih mengetahui bahwa hubungan mereka sedang tidak baik. Namun, mereka tetap mempertahankan hubungannya. Alhasil mereka saling menyakiti satu sama lain.
2. Dreaming With a Broken Heart Seperti judulnya, Dreaming with a Broken Heart bercerita mengenai kondisi seseorang saat ditinggal oleh kekasih hatinya. Saat tidur dan terbangun, ia harus menyadarinya bahwa kekasihnya telah pergi. Namun, ia tetap berharap kekasihnya akan kembali lagi
3. Youre Gonna Live Forever in Me Makna lagu You're Gonna Live Forever In Me menceritakan tentang komitmen John Mayer untuk mencintai kekasihnya sampai kapanpun. Dalam liriknya, John Mayer menyatakan bahwa sekalipun dunia ini tak abadi, sekalipun dunia ini kiamat, namun cinta John Mayer pada kekasihnya akan tetap abadi.
Baca Juga :