Seblak, Kuliner yang Kian Digandrungi oleh Khalayak
Semarang merupakan salah satu kota metropolitan terbesar di Indonesia, ia juga sekaligus merupakan ibukota dari provinsi Jawa Tengah. Disamping itu, Semarang merupakan salah satu kota terbesar di Indonesia yang menduduki nomor urut enam. Semarang yang acap dikenal dengan surganya kuliner menjadikan kebanyakan orang untuk berbondong-bondong mengunjunginya. Tak heran jika dimasa weekend atau libur panjang tak sedikit dari penduduk luar Semarang berkunjung guna menghabiskan waktu dikota lumpia ini.
Selain surganya kuliner, bangunan-bangunan peninggalan Belanda, juga wisata, beragam makanan pun hadir dan dengan mudahnya dapat dijumpai dikota The Part of java ini. Banyak makanan yang unik hadir menyelimuti, tak heran jika mayoritas wisatawan memilih berkunjung untuk memanjakan dirinya dengan cara menjajal kuliner dari sudut ke sudut kota. Melalui cara ini, tak sedikit dari wisatawan merasakan kepuasan tersendiri kala mereka mampu mencicipi makanan khas yang telah ditawarkan oleh kota atlas ini.
Jika berkunjung ke kota atlas, belum afdhal rasanya jika wisatawan belum menyicipi seblak. Meski kuliner ini merupakan makanan khas dari kota kembang, namun tak jarang dijumpai bahwa begitu banyak pedagang ataupun penjual yang memasarkan seblak. Selain rasanya yang kenyal dan gurih, seblak sendiri dikenal mempunyai tekstur yang pedas dilidah, tak heran jika kebanyakan dari penggemarnya ialah wanita. Disamping memiliki rasa yang pedas, seblak sendiri mempunyai beragam variasi yang sehingga memudahkan para konsumennya bebas dalam menentukan pilihannya, harga yang ditawarkan pun cukup bersahabat dengan saku, terkhusus untuk takaran mahasiswa. Untuk bisa menyicipi jajanan khas Bandung ini, mudah saja bagi wisatawan untuk bisa menemukannya di Semarang, hal ini dikarenakan begitu banyak penjual seblak yang dapat ditemukan dikota ini. Masuknya budaya Sunda ke tanah Jawa tak menjadikan masyarakat lokal maupun luar Semarang anti dalam menyicipi seblak.
Disamping pembuatannya yang mudah, bahan-bahan yang diperlukan pun cukuplah mudah untuk didapatkan. Hal inilah yang menjadikan sebagian orang lebih memilih untuk menjadikannya sebagai peluang guna membuka lapak dikota perantauan mereka. Hingga kini seblak sendiri telah menjamur dikalangan masyarakat, terkhusus masyarakat luar Jawa Barat. Dengan hadirnya di beberapa kota, tak sedikit masyarakat yang jatuh hati terhadap makanan khas Jawa Barat ini , oleh karenanya tak heran jika makanan ini begitu populer dikalangan masyarakat.
Baca Juga :