Sensasi Menyantap Hidangan di Resto Bertema Vintage di Semarang
Resto Pesta Keboen ini merupakan sebuah rumah makan yang memiliki nuansa vintage, karena menempati banguna rumah tua yang dibangun pada tahun 1950 an.
Resto Pesta Keboen ini terletak di Jalan Veteran Semarang. Dalam resto ini nuansa vintage sangat kental, lantai dari resto ini terbuat dari pasangan tegel semen klasik yang kerap dipakai di keluarga keraton. Ornamen dan perlengkapan di dalam restoran ini pun sangat kental dengan nuansa vintage dan kuno khas Jawa. Berdasarkan informasi yang berasal dari laman resmi resto Pesta Keboen bahwa resto ini merupakan resto pertama di Semarang yang bertemakan Semarang tempo doeloe.
Dengan tema vintage dan khas tempo dulu, makanan yang disajikan di resto ini pun tak jauh dari hidangan nusantara dan makanan khas seperti wingko, lunpia olahan makanan nusantara seperti Nasi Oedoek Ajam, Nasi Petjel Empal, Nasi Goedeg Ajam dan lainnya. Untuk minumannya sendiri yang disajikan oleh resto Pesta Keboen ini juga terdiri dari beberapamacam, seperti minuman tradisional dan juga minuman yang lainnya. Minuman tradisional yang disajikan oleh resto Pesta Keboen ini antara lain adalah seperti munuman beras kencur, Kunir, jahe dan lainnya. Selain itu di Resto ini juga terdapat pilihan menu kopi yang dapat membuat suasana menjadi nyaman dan tenang.
Resto Pesta Keboen ini terletak di Jl. Veteran No.29, Lempongsari, Kec. Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50231.
Resto ini sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga, karena tempatnya yang nyaman dan menu yangdisajikan sangat beragam. Selain itu bagi para pencinta barang-barang antic dan kuno juga dapat berkunjung ke resto ini, selain menikmati mkaanan atau minuman yang disajikan juga dapat memanjakan mata dengan desain dan ornament kuno yang ada di resto Pesta Keboen.
Baca Juga :