Sipare Green Park Spot Asik Setelah Gowes Pagi

Siapa nih yang hobinya olahraga pagi-pagi ? Eitss tapi kok spotnya itu-itu aja sih. Yuk pindah, nih ada rekomendasi spot alam pinggir sungan yang bisa kamu jadikan tempat untuk beristirahat setelah olahraga pagi. Panorama alam memang tidak akan membuat bosan ya sobat, apalagi kalau lokasinya ada di area pegunungan. Kualitas udara yang sejuk membuat siapapun jadi betah untuk berlama-lama.

Di kaupaten Pekalongan ada sebuah tempat wisata yang bisa kamu kunjungi untuk ersenang-senang bersama keluarga. Namanya adalah Sipare Green Park. Beralamat di Pedawang, Kec. Karanganyar, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah atau kamu bisa langsung ketik nama tempat wisata ini di Google Maps. Tempatnya masih sangat asri dipenuhi hijau dan juga dikelilingi sungai

Meskipun Sipare Green Park ini nampak sederhana tetapi tetap menyuguhkan keseruan untuk tiap wisatawan yang datang terutama keluarga dan anak-anak. Disini kamu bisa duduk sambil menikmati aliran sungai dan melepas penat setelah gowes pagi-pagi. Atau lokasi ini juga sangat tepat untuk dijadikan lokasi sarapan bersama keluarga tercinta. Cukup dengan membawa tikar sendiri kamu bisa puas berkumpul dengan keluarga sambil menikmati kudapan.

Anak-anak juga pasti tak akan bosan, karena disini kamu bisa menyewa pelampung seharga Rp.5000 lalu bisa berenang dialiran sungai. Disini juga disediakan toilet serta ruang bilas setelah bermain air. Jangan khawatir soal warung, karena disini tersedia beberapa makanan khas pekalongan seperti Nasi megono, Tempe mendoan, dan masih banyak lagi

Buka dari pagi hingga sore hari serta tiket masuk hanya sebesar Rp.5000 saja dan parkir sebesar Rp.2000 saja. Yuk agendakan untuk kesini !

Baca Juga :

Keyword:
Google+