Tahun Baru 2019 : Resep Bumbu Sosis Bakar Sederhana Untuk Malam Tahun Baru
Jatenglive.com - Tahun baru 2019 sebentar lagi akan tiba, sudah siapkan bumbu sosis bakar untuk rayakan malam tahun baru?
Ya, malam tahun baru akan semakin meriah jika ditemani dengan agenda bakar-bakaran, apalagi jika kamu menyiapkan bumbu sosis bakar untuk tahun baru 2019 ini. Dengan bumbu sosis bakar yang sederhana ini, kamu akan siap rayakan malam tahun baru dan sambut tahun baru 2019 dengan lebih semangat.
Tahun baru memang membawa kebahagiaan tersendiri di masyarakat. Pesta diadakan besar-besaran menyambut pergantian tahun. Biasanya, akan ada pesta kembang api dan beragam acara hiburan lainnya yang menarik perhatian masyarakat. Tak hanya itu, malam tahun baru juga identik dengan acara bakar-bakaran, terutama di kalangan anak muda.
Biasanya, menu bebakaran yang disajikan antara lain ikan bakar, ayam bakar, jagung bakar, dan sosis bakar.
Nah, kali ini jatenglive.com akan merekomendasikan resep bumbu sosis bakar yang sederhana, tapi tetap nikmat untuk disajikan di malam tahun baru.
Penasaran bagaimana cara membuatnya?
Simak resep bumbu sosis bakar sederhana yang dirangkum jatenglive.com dari laman Grid.ID berikut ini!
RESEP BUMBU SOSIS BAKAR SEDERHANA
Bahan Bumbu :
1/2 cangkir gula aren
1/2 cangkir saus sambal atau saus tomat, bisa juga dicampur
1 sdm cuka makan
1 sdm moster (mustard)
1 sdm kecap asin
1 sdt bubuk bawang putih
1 sdm mentega yang sudah dicairkan
1 sdt merica
Gula sesuai selera
Bahan Sate Sosis Bakar :
Sosis sesuai selera
1 buah bawang bombay ukuran sedang, potong dadu
1 buah paprika hijau, potong dadu
Tusuk sate
Cara membuat :
1. Campurkan semua bahan bumbu dalam wadah yang berukuran cukup besar.
Aduk-aduk sampai merata.
Sisihkan.
2. Potong-potong sosis sesuai dengan ukuran yang diinginkan.
3. Masukkan sosis yang sudah dipotong-potong, bawang bombay, dan paprika ke dalam campuran bumbu tadi.
Aduk-aduk sampai sosis, bawang bombay, dan paprika tercampur rata.
Marinasi selama 3 jam.
4. Setelah 3 jam, tusuk-tusuk potonga sosis, paprika, dan bawang bombay hingga membentuk sate.
Sosis bakar siap disajikan untuk memeriahkan malam tahun baru! (*)
Artikel ini pernah tayang di grid.id dengan judul http://www.grid.id/read/041267649/tahun-baru-2019-resep-bumbu-sosis-bakar-sederhana-yang-cocok-buat-rayakan-malam-tahun-baru?page=4
Baca Juga :