3 Lokasi Wisata Kekinian di Semarang
JATENGLIVE.COM - Sebagai Kota terbesar di Jawa Tengah, Semarang merupakan tempat yang paling sering dikunjungi wisatawan. Wisatawan dapat mengunjungi berbagai lokasi, mulai wisata sejarah, kuliner atau wisata kekinian. Wali Kota Semarang terus melakukan perbaikan di beberapa tempat untuk menciptakan lokasi wisata yang instagramable di Semarang. Kami rekomendasikan, 3 lokasi wisatakekinian di Semarang.
1. GRAND MAERAKACA
Puri Maerakaca, dengan nama baru Grand Maerakaca – taman mininya Jawa Tengah terus Februari 2017 ini ditambahkan wahana baru berupa perahu – perahu kecil untuk menambah daya tarik wisata di Maerakaca ini.
Harga tiket masuk Grand Maerakaca ini Rp 10 ribu, naik perahu Rp 5 ribu/per orang (untuk 15 menit), parkir Rp 2 ribu untuk sepeda motor dan Rp 5 ribu untuk mobil. Untuk menambah daya tariknya, penambahan spot baru terus dilakukan, saat ini spot baru berupa floating market sedang dalam pengerjaan. Grand Maerakaca berada di sisi barat PRPP, Jalan Anjasmoro – Tawang Mas, Area Marina Semarang
???????seputarsemarang.com
2. LAWANG SEWU
Lawang Sewu merupakan sebuah bangunan kuno peninggalan jaman belanda yang dibangun pada 1904. Semula gedung ini untuk kantor pusat perusahaan kereta api (trem) penjajah Belanda atau Nederlandsch Indishe Spoorweg Naatschappij (NIS). Gedung tiga lantai bergaya art deco (1850-1940) ini karya arsitek Belanda ternama, Prof Jacob F Klinkhamer dan BJ Queendag.Lawang Sewu terletak di sisi timur Tugu Muda Semarang, atau di sudut jalan Pandanaran dan jalan Pemuda. Disebut Lawang Sewu (Seribu Pintu), ini dikarenakan bangunan tersebut memiliki pintu yang sangat banyak. Kenyataannya, pintu yang ada tidak sampai seribu. Bangunan ini memiliki banyak jendela tinggi dan lebar, sehingga masyarakat sering menganggapnya sebagai pintu.
Setelah cukup lama lawang sewu seperti tak terurus, akhirnya Lawang Sewu dilakukan pemugaran yang memakan waktu cukup lama, akhirnya selesai pada akhir Juni 2011 dan kembali dibuka untuk umum setelah pada tanggal 5 Juli 2011 diresmikan oleh Ibu Negara Ani Bambang Yudhoyono dan dilanjutkan dengan event Pameran Kriya Unggulan Nusantara yang menampilkan produk produk tradisional dari seluruh Nusantara.
???????seputarsemarang.com
3. KAMPUNG PELANGI
Kampung Pelangi ini terletak di tengah kota Semarang tepatnya di Jalan Dr.Soetomo , Kelurahan Randusari, Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang. Rute unuk mencapai lokasi ini cukuplah mudah, bisa menggunakan angkutan umum dari arah Tugu Muda menuju Jalan Dr. Soetomo (arah RS Kariadi Semarang) kurang lebih 200m.
Jika sudah bertemu dengan deretan penjual bunga di Pasar Kalisari, disitulah lokasinya, dibelakang Pasar Kalisari. Karena lokasinya yang berada ditengah kota, juga dekat dengan destinasi wisata lain, seperti, Lawang Sewu, Tugu Muda, dan Pusat Oleh-Oleh Pandanaran, sehingga banyak wisatawan yang menyempatkan untuk mampir, berfoto dan menikmati keindahan Kampung Pelangi ini.
Harga tiket masuk Kampung Pelangi ini dibilang sangat ramah dikantong wisatawan, yaitu hanya Rp 3000 saja, dengan biaya parker sebesar RP 2000. Murah bukan, untuk menikmati keindahan sebuah kampong, puas berfoto selfie karena lokasi ini sangat instagramable untuk para kaum muda yang suka bermain sosial media.
Di Kampung Pelangi ini juga terdapat banyak pedagang makanan. Banyak makanan yang dijual sesuai tema pelangi dari kampong ini, misalnya Es Mambo Pelangi, Cake Warna-warni, hinga ada gerabah warna-warni yang dapat dibeli wisatawan dan dapat digunakan sebagai oleh-oleh.
japanesia.id
Hayo, pasti pengen kan ? Kalau ke Semarang mampir yuk ke tempat-tempat kece ini. Ayo Wisata ke Semarang!
Baca Juga :