5 Manfaat Olahraga Angkat Beban Yang Harus Kamu Tahu
JATENGLIVE.COM SEMARANG – banyak jenis olahraga yang bisa kita lakukan untuk menjaga badan agar tetap bugar. Namun pernahkah kalian menncoba berolahraga angkat beban? Meskipun terdengar sulit untuk di lakukan, jenis olahraga ini menyimpan begitu banyak manfaat di banding jenis olahraga lain bagi tubuh kita. Apa saja manfaat tersebut?
1. Membakar Lemak Lebih Banyak Dibanding Kardio
Jika tujuanmu ingin menurunkan berat badan, angkat beban akan menurunkan berat badanmu lebih cepat katimbang olahraga kardio, karena setelah kita selesai angkat beban, lemak masih kan terbakar hingga 2 hari setelah olahraga.
2. Menambah Massa Otot
Jika konsisten melakukan Angkat Beban dengan benar, bukan tidak mungkin otot kita akan membesar dan menjadi enak di pkitang. Badan dengan dadan bidang, bahu yang lebar dan perut rata pun akan dimiliki. Namun tetap dengan mengatur pola makan yang sehat dan teratur.
3. Meningkatkan hormon testosteron
Produksi hormon testosteron pada pria akan mulai melemah pada usia 30 an, sehingga menyebabkan munculnya risiko lemah syahwat, menurunnya produktifitas, hingga masalah tulang rapuh. Namun, jika mulai teratur berlatih angkat beban sejak dini, maka berbagai risiko buruk tersebut dapat diminimalisir, atau setidaknya diperlambat.
4. Membuat Tubuh Tidak Mudah Lelah
Konsiten olahraraga angkat beban juga menjadi salah satu modal agar tubuh menjadi tidak mudah lelah Karena badan kita di ajak untuk mengkat beban maksimal yang kita mampu. Walau dulu kita mudah lelah, maka tubuh kita selanjutnya tidak akan mudah lelah kembali. Jadi hasil yang kita dapatkan adalah stamina tubuh yang terus meningkat dan tidak lagi mengganggu aktivitas lain.
5. Jantung makin sehat
Kardio bukanlah satu-satunnya bentuk latihan yang bisa meningkatkan kesehatan kardiovaskular. Angkat beban yang dilakukan secara rutin, bisa menurunkan tekanan darah kita secara efektif. The American Heart Association menyarankan, lakukanlah sesi latihan kekuatan ini setidaknya dua kali dalam seminggu
Baca Juga :