Ada Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Mengaplikasikan Ban Tubeless, Apa Saja Itu?
Saat ini, ban motor sudah banyak yang menggunakan tipe tubeless atau tanpa ban dalam. Ban tubeless memiliki kelebihan tidak mudah bocor, safety dan stabil pada kecepatan tinggi serta mudah ditambal kalau bocor. Jika ban terkena paku juga angin tidak akan langsung habis, tetapi berkurangnya angina akan terjadi secara perlahan
Sehingga lebih safety jika kecepatan tinggi menginjak benda tajam tidak langsung habis semua anginnya. Bahkan pada kasus tertentu walau ada benda tajam yang menancap namun ban tubeles tidak kempes. Meski begitu masih ada beberapa pengguna sepeda motor yang masih menggunakan ban dalam karena harganya sedikit lebih murah.
Meskipun velg motor sudah memakai velg model casting wheel, tidak sembarang velg bisa mengaplikasikan ban tubelsess tersebut dikarenakan velgnya yang berbeda. velg yang bisa dipasangi ban tubeless ada bagian khusus, ada tonjolan di area bibir bead pelek tubeless. Bagian ini yang berfungsi mengancing bibir ban di pelek agar tekanan angin enggak mudah keluar.
Biasanya pelek yang bisa dipasang ban tubeless ada kode MT, tetapi sekarang kebanyakan di pelek tertulis FOR TUBELESS. Kalau sedang diisi angin juga ketahuan. Kalau di pelek tubeless, saat tekanan angin ban mulai kencang akan muncul suara yang khas. Suara itu menandakan ban sudah terkunci aman dan angin tidak akan keluar. Kalau velg biasa atau bukan untuk ban tubeless, bunyi itu tidak akan terdengar.
Baca Juga :