Bangga, Warner Bross Beli Serial The Beachbuds

Indonesia patut berbangga, kali ini serial animasi anak - anak "The Beachbuds" mengakuisisi hak siar streaming dan TV oleh Warner Bros Dicovery dan The Walt Disney Company. Pengakusisian itu dimumkan oleh Iskander Tjahjadi selaku Presiden dan Produser Eksekutif JToon Studios.

Lewat Warner Bros Discovery, The Beachbuds akan tayang di pasar Amerika Latin. Sedangkan, The Walt Disney Company akan menayangkannya di Jepang. Film animasi ini sebelumnya juga dikabarkan telah meraih kesepakatan dengan The Walt Disney Company di Jepang, Disney+ Hotstar untuk Asia Tenggara, serta Australian Broadcasting Corporation untuk penayangan di Australia. 

Musim perdana The Beachbuds berisi 52 episode yang berdurasi masing-masing 11 menit. The Beachbuds merupakan serial animasi anak yang mengambil latar tempat di Resort Zoobak, sebuah pulau tropis indah yang diisi oleh karakter-karakter lucu seperti Bayo, Nola, Alejandro, Pon Pon, Pak Putu, dan Ozo.

Pemeran karakter serial ini antara lain Bayo (otoritas resor dalam keramahan), Alejandro (penjaga pantai yang bodoh), Nola (penjaga keamanan yang cantik dan berani), Mr. Putu (manajer yang enggan), Pon Pon (koki yang pemarah) dan Ozo (sang tukang ngambek). Dengan target penonton di usia kisaran 6-11 tahun, The Beachbuds mengajarkan tentang harmoni, keramahan, dan humor.


 

Baca Juga :

Keyword:
Google+