Bioskop Segera di Buka Tanggal 29 Juli 2020

Pandemi membuat banyak sektor mengalami keterpurukan, khususnya pariwisata maupun industri perfilman. Adanya anjuran dirumah saja, dan menghindari kerumunan maupun keramaian membuat masyarakat terpaksa harus dirumah dan menerapkan protokol kesehatan oleh Pemerintah demi kesehatan dan keselamatan bersama. Akhir-akhir ini pandemi sedikit lebih melunak, banyaknya tagline untuk mulai membiasakan diri dengan cara baru semakin marak membangkitkan semangat masyarakat untuk tetap produktif namun lebih ketat dalam menjaga kebersihan dan kesehatan. Tidak ada yang tau, kapan pandemi akan berakhir sehingga masyarakat harus tetap bergerak dan melanjutkan kehidupan dengan cara-cara baru. Banyak masyarakat yang menunggu kapan pandemi segera berakhir, khususnya dibukanya kembali bioskop bagi kalangan pemuda. Hal ini nampaknya menjadi hal membahagiakan bagi masyarakat yang merindukan dibukanya kembali bioskop untuk menikmati berbagai film. Djonny Syafruddin selaku Ketua Gabungan Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI) menyampaikan dalam siaran persnya pada Rabu, 08 Juli 2020 bahwa para pelaku industri telah bersepakat dalam diskusinya, untuk melakukan kegiatan operasionalnya kembali terhitung mulai tanggal 29 Juli 2020 serentak di seluruh Indonesia. Tentu saja keputusan ini, bukanlah tindakan sepihak tetapi telah didasarkan pada Keputusan Menteri Kesehatan (KMK) Republik Indonesia Nomor HK .01.07/Menkes/382/2020 mengenai Protokol Kesehatan Bagi Masyarakat di Tempat Maupun Fasilitas Umum dalam Rangka Pencegahan dan Pengendalian Covid – 19. Tentu saja dengan adanya kesepakatan dibukanya bioskop secara serentak, juga membutuhkan waktu khusus bagi pengusaha maupun pengelola Gedung bioskop untuk mempersiapkan bioskop sesuai dengan protokol kesehatan yang ada. Kurang lebih selama tiga minggu persiapan dilakukan, mempersiapkan materi komunikasi hingga sosialisasi penerapan protokol kenormalan di lingkungan bioskop yang akan segera dibuka. Komunikasi ini meliputi seluruh karyawan, rumah produksi yang berkaitan dengan kesiapan film, serta bioskop saat mulai aktif kembali.

Baca Juga :

Keyword:
Google+