Cegah Stunting Bersama Kelompok KKN Upgris 101 Desa Jungsemi dan Genre Kab. Kendal dalam Upaya Mempersiapkan Generasi Sehat dan Kuat

Stunting adalah gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang, yang ditandai dengan panjang atau tinggi badannya berada di bawah standar. Sejak Ibu mengandung hingga melahirkan, calon ibu serta ibu sangat disarankan untuk mengetahui hal-hal apa saja yang harus mereka lakukan agar sang buah hati terhindar dari stunting.

Pencegahan tersebut dapat membentuk generasi sehat dan kuat, dengan hal tersebut kita sebagai generasi muda dapat berkontribusi dalam mencetak generasi sehat dan kuat sepertihalnya dengan cara mensosialisasikan penyuluhan stunting. pada hari Jumat tanggal 9 Februari, KKN UPGRIS kelompok 101 berkolaborasi dengan Duta GenRe Kab. Kendal mengadakan penyuluhan stunting yang bertempat di Posyandu Kasih Bunda Dukuh Kemejing Desa Jungsemi Kecamatan Kangkung.

Antusias dari masyarakat sekitar yang sangat luar biasa sehingga penyuluhan dapat berjalan dengan lancar. Penyuluhan stunting ini diselenggarakan oleh KKN UPGRIS kelompok 101 dengan tujuan untuk memberikan pemahaman kepada ibu tentang gizi balita, tentang pencegahan stunting, sehingga dapat meningkatkan gizi balita melalui praktik pemberian makanan. Asupan zat gizi yang tidak adekuat, terutama dari total energi, protein, lemak dan zat gizi mikro, berhubungan dengan defisit pertumbuhan fisik pada anak. Maka dari itu penyuluhan stunting perlu disosialisasikan kepada masyarakat sekitar, agar calon Ibu dan para Ibu dapat mendapatkan ilmu dari kegiatan sosialisasi penyuluhan stunting ini dan dapat diimplementasikan dala kehidupan masa kini dan masa yang akan datang.

Kegiatan penyuluhan stunting ini dibuka oleh Ibu Kepala Desa Jungsemi, yaitu Ibu Siti Nur Asiah "Tujuan dari kegiatan ini, yaitu untuk memberikan pemahaman tentang stunting kepada masyarakat agar sadar akan pentingnya pelayanan gizi dalam keluarga, untuk mencetak generasi bangsa yang lebih berkualitas" paparnya. Kegiatan ini dinarasumberi oleh Duta Genre Kendal tahun 2022 yang bernama Dian Ardiansyah dan Arbia Kusuma, “Ibu-ibu sekalian dapat mencegah stunting pada buah hati dengan cara antara lain; pemberian pola asuh yang tepat, memberikan MPASI yang optimal, mengobati penyakit yang dialami anak, perbaikan kebersihan lingkungan dan penerapan hidup bersih keluarga” tuturnya pada saat pemaparan materi pada hari Jumat (09/02/2023).

Baca Juga :

Keyword:
Google+