Efek Oli Palsu Terhadap Mesin dalam Jangka Panjang
- 18 Oktober 2019
- Pungkas Dwitanto
Oli merupakan suatu bagian penting dalam kinerja sebuah mesin untuk melumasi komponen yang bergesekan, peredam panas dan sebagainya.
Penggunaan oli palsu pastinya akan sangat merugikan karena bisa berefek merusak komponen part mesin dalam waktu penggunaan jangka panjang.
Oli mesin yang tidak sesuai akan berdampak mengerikan pada mesin karena gesekan yang terjadi tidak bisa diredam dengan baik yang mengakibatkan suhu panas yang berlebih pada mesin.
Penggunaan oli palsu akan sangat terasa perbedaannya dalam jangka panjang. Untuk jangka pendek penggunaan oli palsu tidak begitu terasa, namun saat digunakan lama maka oli palsu akan merusak komponen mesin yang bergesekan.Salah satu yang menjadi korban adalah piston dan dinding silinder. Selain itu pada bagian kepala silinder tempat klep, noken as akan menghasilkan gesekan yang tinggi. Dalam jangka waktu pemakaian yang lama, noken as bisa tergerus dan hancur yang mengakibatkan turun mesin.
Komponen tersebut memiliki peran yang sangat penting dalam mesin karena bekerja keras dan menghasilkan gesekan dengan suhu panas yang tinggi. Bila menggunakan oli palsu maka oli tidak mampu melumasi komponen ini dengan baik.
Belum lagi oli palsu yang digunakan terus-menerus akan membuat endapan oli di bagian mesin yang mengakibatkan kerak mesin, kerak mesin akan menghambat performa mesin dan mengakibatkan tenaga mesin menjadi berkurang.
Bila sudah demikian maka pemilik kendaraan harus siap-siap mengeluarkan uang yang cukup banyak untuk memperbaiki mesin yang rusak.
Baca Juga :