Followermu Tidak Bisa Melihat Storymu? Mungkin Akun Instagramu Terkena Shadowban
Beberapa akun Instagram populer secara bersamaan mengaku mengalami penurunan engagement. Salah satunya dialami oleh kreator konten Maria Karina. Dalam salah satu unggahannya, Maria menceritakan bahwa penonton (viewer) di Instagram Story miliknya berkurang hingga 60 persen dibanding biasanya.
Maria menduga salah satu penyebabnya adalah akunnya terdampak shadowban yang membuat pengikutnya (follower) tidak bisa melihat unggahan terbarunya. "Jadi postan aku ga muncul di kalian makanya viewers ku menurun drastis," tulisnya di akun Instagram @mariakarinaa. Hal yang kurang lebih sama juga dialami akun humor @dagelan. Dalam unggahannya, @dagelan mengaku kehilangan followers-nya.
Apa itu Instagram Shadowban?
Instagram Shadowban adalah sebuah tindakan "memblokir" akun sedemikian rupa sehingga pemiliknya tidak menyadari bahwa akunnya sedang diblokir, sebagaimana ditulis Later.com. Biasanya berlangsung 2 minggu tapi juga bisa berbulan bulan.
Sebenarnya, istilah shadowban ini muncul bukan dari official Instagram. Justru pihak Instagram sendiri menyangkal melakukan shadow banning ke akun pengguna. Namun sering kali pengguna merasakan suatu kondisi dimana jangkauan post menurun drastis, dan saat di cek ternyata postingannya:
-
tidak muncul di hasil pencarian hashtag.
-
tidak muncul di explore.
-
dan hanya bisa dilihat oleh follower
Kondisi ini dipopulerkan komunitas dengan istilah shadow banned. Fenomena ini bukanlah hal baru. Beberapa kreator konten juga pernah mengalaminya beberapa tahun lalu. Bukan cuma Instagram, istilah itu juga pernah digunakan untuk pengguna Twitter. Singkatnya, shadowban adalah pembatasan distribusi unggahan.
Artinya, pemilik platform "sengaja" membuat konten unggahan pengguna tidak bisa mudah ditemukan semua orang, tanpa sepengatahuan pengunggah.
Di Instagram, kasusnya adalah unggahan dari influencer atau kreator konten "disembunyikan" sehingga tidak muncul secara luas di feed atau story beberapa pengguna lain. Misalnya, pengunggah menggunakan tagar tertentu dalam unggahannya dan kemudian dicari oleh akun yang tidak mengikutinya.
Maka, akun yang belum menjadi followers tersebut tidak akan menemukan unggahan dari si pengunggah tadi meskipun akun bersifat publik. Itu berarti hanya followers saat ini saja yang bisa melihat unggahan dari kreator konten, sehingga paparan (exposure) unggahan tidak akan begitu luas.
Pertanyaannya kemudian, mengapa akun Instagram bisa kena Instagram Shadowban? Instagram tidak secara terbuka mengakui perihal Instagram Shadowban ini tapi mereka pernah menyinggung soal unggahan pengguna yang tidak muncul pada tagar tertentu. Pernyataan tersebut setidaknya mengonfirmasi soal dilema hashtag yang dikeluhkan pengguna.
Bagaimana Suatu Akun Bisa Kena Shadow Ban?
Cara termudah untuk meningkatkan follower di instagram adalah dengan membuat profil IG yang cantik, memposting konten menarik, dan melakukan riset hashtag dengan optimal. Namun hati hati, salah memposting konten atau salah menggunakan hashtag justru membuat akun terkena shadow banned.
Instagram memiliki aturan dan melarang postingan-postingan yang mengandung unsur tidak pantas, kasar, dan mengandung spam. Shadow banned ini sebenarnya upaya instagram untuk membatasi akun yang melanggar aturan agar tidak mengganggu pengguna lainnya. Misalnya memposting konten tentang kekerasan, konten seksual / pornografi, judi, narkotika, obat obatan, senjata api, konten yang memiliki copyright (musik, rekaman siaran tv, olaharaga) dan lain sebagainya.
Namun, bisa saja suatu akun yang postingan-nya biasa, tetap terkena shadow banned, terutama jika kita sering menyalahgunakan hashtag, misalnya:
-
terlalu banyak menggunakan hashtag
-
selalu menggunakan hashtag sama, berulang-ulang
-
tidak relevan / tidak sesuai dengan konten
Cara Cek Kena Instagram Shadowban Atau Tidak
Daripada menduga-duga, pengguna disarankan untuk mengecek apakah akun miliknya terdampak Instagram Shadowban atau tidak. Caranya cukup sederhana, sebagaimana dirangkum dari Hubspot.com berikut:
-
Unggah foto dengan tagar yang jarang digunakan. Jangan pakai tagar umum atau hashtag yang banyak dipakai pada unggahan lain. Jika ini dilakukan akan sulit menemukan unggahan foto itu.
-
Setelah foto terunggah, minta lima orang yang tidak mengikuti Anda untuk mencari tagar yang tersemat pada unggahan tadi. Jika tidak ada dari mereka yang menemukan unggahan tadi, bisa jadi akun Anda terdampak Instagram Shadowban.
-
Jika hanya satu atau dua teman Anda dapat melihat unggahan itu, bisa jadi akun Instagram hanya terdampak penurunan engagement.
Bagaimana Cara Mengatasi Akun Terkena Shadow Ban?
Kalau ternyata akun-mu terkena shadowban, berikut hal yang bisa kamu lakukan untuk memulihkannya.
1. Periksa Konten yang Kamu Posting
-
Hapus semua postingan dengan topik yang dilarang.
-
Hapus post yang mengandung hashtag terlarang.
-
Tetap posting rutin setiap hari dengan jumlah sewajarnya (2-3 post per hari).
-
Boost Post dengan Instagram Ad.
Terkadang instagram secara acak meunurunkan jangkauan akun tanpa sebab, banyak expert yang menduga ini adalah “modus” instagram untuk mendorong pengguna mencoba boost post dengan instagram ad.
2. Ubah Caramu Menggunakan Hashtag
-
Posting tanpa hashtag dulu, setidaknya selama 1 minggu
-
Setelah itu kurangin jumlah hashtag, 9-15 hashtag sudah cukup, jika nanti akunmu sudah normal boleh kamu tambahkan lagi jumlahnya.
-
Gunakan hashtag yang sesuai dengan konten.
Ini wajib hukumnya. Jangan paksakan menggunakan hashtag yang tidak sesuai denga konten. -
Usahakan bervariasi
Tapi jika masih relevan dengan konten tidak masalah menggunakan hashtag yang sama, daripada menggunakan hashtag lain tapi tidak sesuai.
3. Aktifitas akun sewajarnya
-
Loginkan akun mu di aplikasi Instagram di HP
-
Rutin aktifitas normal dari HP
seperti scrolling feed, explore, berinteraksi, dll. Ini untuk menunjukkan ke Instagram bahwa akun mu otentik, bukan robot. -
Ubah password instagram.
Robot spammer tidak pernah mengganti password akun. Dengan mengubah password, kamu mengisyaratkan ke Instagram bahwa kamu bukanlah robot dan kamu memiliki kendali penuh atas akun mu (tidak disalahgunakan pihak lain) -
Ubah menjadi akun bisnis
-
Boost Post dengan Instagram Ads.
4. Gunakan Instagram Ads
Terkadang Instagram secara acak menurunkan jangkauan akun tanpa sebab, untuk mendorong pengguna mencoba Instagram Ads.
5. Gunakan Tools Instagram yang sesuai TOS
Jangan gunakan tool Instagram automation seperto robot auto follow, auto like, auto komen, auto DM dan lainnya. Instagram tidak suka ada robot di platformnya.
Baca Juga :