Hari Penting Di Tanggal 30 Maret : hari FIlm Nasional dan Hari Bipolar Sedunia
Tanggal 30 Maret yang jatuh pada hari Rabu ada beberapa hari penting yang terjadi pada tanggal tersebut.
Hari Film Nasional
Tanggal 30 maret setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Film Nasional yang merupakan suatu bentuk apresiasi karya - karya terbaik yang dilahirkan oleh industri perfilman Indonesia.
Peringatan Hari Film Nasional tidak lepar dari peranan penting Usmar Ismail sendiri dijuluki sebagai Bapak Perfilman Indonesia. Usmar Ismail kini sudah memiliki lebih dari 30 karya film, dan yang paling populer adalah "Darah dan Doa" yang diproduksi tahun 1950.
Hari Film Nasional 2022 yang mengambil tema ‘Melalui Peringatan Hari Film Nasional Kita Ingin Menjadikan Film Indonesia Sebagai Pagar Budaya Bangsa’ akan dimeriahkan dengan serangkaian kegiatan perfilman.
Hari Bipolar Sedunia
Hari Bipolar Sedunia atau World Bipolar Day diperingati pada tanggal 30 Maret setiap tahunnya, yang merupakan hari ulang tahun pelukis Vincent van Gogh yang juga menderita bipolar. Hari Bipolar Sedunia merupakan dicetuskan oleh International Society for Bipolar Disorders (ISBD) yang bermitra dengan International Bipolar Foundation (IBPF) dan Asian Network of Bipolar Disorders (ANBD).
Tema Hari Bipolar Sedunia tahun ini adalah #BipolarTogether. Menurut International Bipolar Foundation, dalam survei baru-baru ini, 77 persen orang dengan bipolar mengatakan hidup dengan gangguan ini mereka merasa terisolasi atau sendirian, dan 81 persen melaporkan merasa tidak ada yang mengerti apa yang mereka alami.
Baca Juga :