Jelajah Dunia dengan Motor Plat Indonesia, Wheel Story 5
keliling dunia menggunakan motor plat indonesia.
pria muda berusia 31 tahun ini nyaris telah menjelajah dunia dengan motornya yang bernomor polisi indonesia, dia Mario Iroth
"Misi mario mengelilingi dunia untuk mempromosikan pariwisata Indonesia. Bahwa Indonesia bukan cuma jakarta dan Bali saja,"
Mereka menamakan diri Wheel Story, dan hingga kini Wheel Story @Mario Iroth telah mengunjungi 40 negara dengan jarak 104 ribu kilometer.
Pada perjalanan Wheel Story 5 kali ini, Mario mengirim motornya ke Afrika Selatan. Dari situ, dia berkendara di sepanjang Afrika, melewati Swaziland, Mozambik, Namibia, Botswana, Zimbabwe, Zambia, Malawi, Tanzania, Rwanda, Uganda, Kenya, Ethiopia, Sudan, hingga tiba ke Mesir.
Mereka berkemah di alam terbuka, melihat jerapah, singa dan badak, dan bertemu suku-suku asli. "Beberapa suku tampak seram, tapi setelah kami menyapa, ternyata mereka ramah," kata dia. BBC.com
Melintasi perbatasan negara dengan sepeda motor adalah tantangan tersendiri. Di Mesir, mereka harus menyewa calo untuk mengurus berkas-berkas imigrasi, dan menunggu sampai 4 jam.
Dari Mesir, motor mereka dinaikkan ke kapal, dan dikirim ke Inggris. Meski telah melintasi Afrika dan Mesir, misi masih jauh dari selesai
Mario juga mnggunakan motor yang ber nomor polisikan indonesia agar lebih mengidentitaskan indonesia. Mario menggunakan motor Honda CRF 250 Rally
Dari Inggris, Mario akan menyusuri negara-negara Eropa sampai Turki, Kaukasus dan Iran, lalu melanjutkan perjalanan melewati jalur sutra, sampai ke Rusia dan terus ke Vladivostok. Di kota di bagian timur Rusia ini mereka akan melanjutkan perjalanan dengan kapal ke Korea Selatan lalu ke Jepang lalu baru pulang ke Indonesia.
"Total perjalanan kali ini memakan waktu sekitar 400 hari dengan jarak 60 ribu kilometer," kata pria kelahiran Manado ini
Ini adalah perjalanan terjauhnya sejak memulai perjalanan dengan motor pada 2013, saat dia naik motor keliling tujuh negara di Asia Tenggara. Perjalanan sejauh 19.800 km itu ditempuhnya dalam 5 bulan, dan diberi nama Wheel Story 1.
dalam perjalanan yang diberi nama Wheel Story 5 ini mario detemani oleh lilis sang istri yang telah menemaninya dari Wheel Story 2.
Baca Juga :