Kenapa Orang Suka Nonton Film Horor? Inilah 8 Alasannya

Film horor selalu menarik perhatian banyak orang di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia. Meskipun genre ini dikenal dengan kemampuannya menimbulkan rasa takut, film horor tetap diminati karena mampu memberikan pengalaman emosional yang intens. Menurut para peneliti, menonton film horor melibatkan rangsangan mental dan fisik yang bisa bersifat negatif, seperti ketakutan, maupun positif, seperti kegembiraan. Kedua jenis rangsangan ini bekerja bersamaan, menciptakan sensasi yang unik bagi penontonnya. Lalu, apa yang membuat orang terus memilih menonton film horor meskipun ada rasa takut? Berikut adalah beberapa alasan mengapa orang suka menonton film horor.

1. Mencari Hiburan dan Menangkal Kebosanan
Salah satu alasan utama orang menonton film adalah untuk hiburan, dan film horor menawarkan hiburan yang berbeda. Meskipun menakutkan, banyak orang merasa terhibur dengan ketegangan yang tercipta selama film berlangsung. Jalan cerita yang sering kali sulit diprediksi, serta ending yang mengejutkan, membuat genre horor menjadi pilihan yang menarik untuk menangkal kebosanan. Bagi sebagian orang, sensasi ketakutan yang ditawarkan justru membuat film ini lebih seru dan menghibur.

2. Mencari Sensasi dan Menantang Adrenalin
Bagi sebagian orang, menonton film horor adalah cara yang lebih aman untuk merasakan sensasi menegangkan dan memacu adrenalin. Sama seperti orang yang mencari pengalaman ekstrem seperti bungee jumping atau terjun payung, penonton film horor menikmati adrenalin yang meningkat saat merasakan ketakutan. Sensasi jantung berdebar dan tubuh yang merinding justru memberikan kegembiraan, karena mereka merasa takut namun tetap aman di lingkungan yang terkendali.

3. Sengaja Mencari Ketegangan dan Jump Scare
Tidak seperti penonton drama yang mencari film untuk menguras emosi dan air mata, penggemar film horor justru mencari ketegangan. Mereka menikmati momen-momen penuh kecemasan dan menunggu-nunggu apakah ada jump scare momen mendebarkan yang bisa membuat mereka berteriak atau merasa terkejut. Bagi beberapa orang, teriakan yang keluar saat jump scare menjadi cara untuk melepaskan ketegangan atau stres yang mereka rasakan dalam kehidupan sehari-hari.

4. Cara Film Horor Mengungkap Kejahatan
Film horor sering kali melibatkan cerita tentang kejahatan baik itu teror hantu atau psikopat yang membunuh. Hal ini membuat penonton tertarik untuk melihat bagaimana film menggambarkan dan mengungkap kejahatan. Ketegangan yang ditimbulkan oleh sosok antagonis membuat penonton terus berada di ujung kursi, merasa takut, tapi juga penasaran dengan bagaimana kejahatan itu akan terungkap.

5. Percaya Bahwa Kita Aman Secara Fisik
Meski film horor menampilkan berbagai entitas jahat yang mengerikan, kebanyakan penonton merasa aman secara fisik. Mereka tahu bahwa apa yang terjadi di layar hanya fiksi dan tidak membahayakan mereka. Keamanan ini memberikan rasa lega, meskipun film itu mengerikan. Rasa takut yang dialami dalam film horor tidak membuat penonton merasa terancam dalam kehidupan nyata, sehingga mereka bisa menikmati sensasi tersebut dengan nyaman.

6. Membedakan Hal Nyata dan Tidak Nyata
Penonton film horor cenderung mampu mengingatkan diri bahwa apa yang mereka lihat di layar hanyalah fiksi. Ketika menghadapi adegan mengerikan, mereka mengingatkan diri bahwa aktor yang bermain bukan korban nyata, dan peristiwa tersebut tidak benar-benar terjadi. Hal ini memungkinkan mereka untuk menikmati ketakutan dengan cara yang lebih sehat dan terkontrol.

7. Mengendalikan Diri
Film horor juga memberi kesempatan bagi penonton untuk mengendalikan reaksi mereka. Ketika rasa takut muncul, mereka bisa memilih untuk berhenti menonton atau meredakan ketakutan dengan cara yang lebih aman, seperti menutup mata atau beristirahat sejenak. Sebuah studi menemukan bahwa mereka yang memiliki "kerangka pelindung" psikologis atau kemampuan untuk memisahkan fiksi dari kenyataan lebih mampu menikmati pengalaman menonton film horor.

8. Memberi Pengalaman Baru
Penelitian juga menunjukkan bahwa orang yang lebih terbuka untuk mencoba pengalaman baru cenderung lebih suka menonton film horor. Mereka menikmati ketegangan dan rasa takut yang ditawarkan oleh film horor sebagai pengalaman baru yang menggugah. 

Iyulah 8 alasan mengapa orang menonton film horor meskipun takut. Menonton film horor menawarkan sensasi unik yang melibatkan adrenalin, ketegangan, dan rasa takut yang pada akhirnya memberikan kepuasan emosional bagi penontonnya. Meskipun film horor dapat menimbulkan rasa takut, ketertarikan terhadap genre ini justru terletak pada kemampuan penonton untuk merasakan sensasi tersebut dalam suasana yang aman dan terkendali. Dengan berbagai alasan yang berbeda, film horor tetap menjadi salah satu genre yang paling banyak diminati dan akan terus menarik bagi mereka yang mencari pengalaman menegangkan namun menyenangkan.

Baca Juga :

Google+