Lokasi Syuting Squid Game
Serial "Squid Game" asal Korea Selatan yang mulai tayang 17 September dan memiliki sembilan episode ini banyak dibicarakan karena jalan ceritanya yang mendebarkan juga mengharukan. Serial yang ditulis dan disutradarai oleh Hwang Dong-hyuk bercerita tentang orang - orang yang memiliki banyak hutang dan harus menjalani permainan agar terbebas dari hutang tersebut.
Serial Squid Game sendiri berlokasi di Seoul Korea Selatan. Kota Seoul dipilih sebagai lokasi syuting adegan pemukiman, di mana rumah-rumah kaum menengah ke bawah di Negara Ginseng diperlihatkan dengan jelas di sini. Ditambah lagi dengan keberadaan mini market dan pasar tradisional, yang seakan menjadi tempat kongko sehari-hari warga kelas ini.
Selain di Seoul, syuting juga dilakukan di Daejon. Daejon dipilih sebagai lokasi syuting adegan yang berskala besar, terutama saat ratusan peserta harus menjalani permainan. Daejon adalah kota terbesar kelima di Korea Selatan. Jaraknya juga tak terlalu jauh dari Seoul sekitar 50 menit dengan kereta cepat. Kota ini juga menjadi kawasan pelatihan militer, karena keberadaan area kosong yang luas.
Daejon memiliki sejumlah objek wisata menarik, mulai dari wisata alam, sejarah, sampai belanja. Bagi yang ingin mengunjungi museum, bisa ke National Science Museum, KIGAM Geological Museum, atau Currency Museum. Untuk wisata alam, silakan sambangi Hanbat Arboretum, Ppuri Park, Gyejoksan Mountain Red Clay Trail, atau Jangtaesan Recreational Forest.
Kolam air panas di tengah kota juga tersedia, yakni Yuseong Hot Spring. Di sini pengunjung bisa gratis merendam kaki yang kelelahan. Daejon juga memiliki jembatan dan bendungan yang megah, yakni Expo Bridge dan Daecheong Dam. Untuk mengisi perut dan belanja, silakan datangi Daejeon Jungang Market, Sung Sim Dang Bakery, atau Sky Road.
Baca artikel CNN Indonesia "Lokasi Syuting Serial Squid Game, Adu Tangkas Lunasi Hutang"
Baca Juga :