MENPORA TAK IZINKAN GBK DIPAKAI PIALA AFF 2022 DAN KONSER BLACKPINK
Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta kini tidak bisa lagi dipakai oleh Timnas Indonesia dalam laga Piala AFF 2022 dan juga konser Blackpink. Hal ini ditegaskan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) yakni Zainudin Amali, bahwasanya Stadion GBK ini akan dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023 mendatang.
Rencananya pada bulan November ini Stadion GBK akan direnovasi untuk mempersiapkan Piala Dunia nanti, sehingga setelah selesai direnovasi pun tidak diizinkan untuk digunakan kegiatan yang lain. Konser Blackpink yang akan digelar pada Maret 2023 mendatang dan Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala AFF pada 22 Desember hingga 22 Januari 2023 nanti terpaksa tidak bisa menggunakan stadion GBK.
Stadion GBK sendiri termasuk ke dalam enam stadion yang digunakan untuk penyelenggaraan Piala Dunia bersama lima stadion lain yakni Jakabaring, Stadion Si Jalak Harupat, Stadion Manahan, Stadion Gelora Bung Tomo, dan Stadion Kapten I Wayan Dipta. Piala Dunia U-20 yang akan diselenggarakan pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023 yang bertuan rumah di Indonesia akan menyediakan enam venue untuk gelaran tersebut. Fungsi utama dari stadion GBK sendiri adalah diperuntukkan penggunannya untuk kegiatan olahraga, jadi jika tidak ada kegiatan olahraga baru bisa digunakan untuk kegiatan lain.
Baca Juga :