Murah Dan Enak, Bubur Ayam Pak Brewok Semarang

JATENGLIVE.COM SEMARANG – Sebagian warga Semarang memilih menikmati pagi dengan melakukan aktivitas olahraga, Baik jogging, senam pagi, maupun kumpul komunitas.

Aktivitas tersebut tentu menguras energi, berikut ini rekomendasi sarapan pagi bagi warga Semarang yang melakukan aktivitas olahraga pada hari Minggu.  Ya, Bubur Ayam Brewok di kawasan tembalang.

Tempat makan ii menjadi favorit dikalangan mahasiswa karena dengan dengan Universitas Diponegoro, karena kedai bubur yang berada di Jalan Ngesrep Timur ini menawarkan bubur dengan porsi cukup banyak yang sebanding dengan harga dan rasanya.

Yang berbeda dari bubur Bubur Ayam Pak Brewok dari warung yang lain ini adalah kuah kentalnya yang bisa ditakar sesuai keinginan dan ditambah topping suiran ayam, kacang goreng dan kecap diatasnya yang memenuhi permukaan mangkok memang mengiurkan.

Soal rasa tak perlu di ragukan lagi perpaduan bubur lembut dan gurih di campur dengan kuah kental serta topping di atasnya sangat nikmat ketika memasuki mulut, di jamin nagih.

Untuk teman makan buburnya, Pak Brewok menyediakan pula lauk teman makanan bubur dari sate ayam, sate usus, sate telur, bergedel dan tempe, guna menambah cita rasa.

Untuk harga, tak perlu khawatir, ramah dengan kantong karena dengan wilayah mahasiswa. Satu prosi bubur ayam lengkap dibandrol Rp9.000. per porsi, sementara lauk pauknya dihargai Rp3.000 per biji.  wajar heran jika kedeai yang buka dari pukul 06.00 WIB sampai 12.00 WIB selalu ramai dikerumuni pengunjung.

Jika kamu ingin berkunjung, warung ini beralamt di Jl. Ngesrep Tim. V No.58A.

Baca Juga :

Keyword:
Google+