Pisang Nugget dan Berbagai Olahan Pisang yang Lagi Hits
JATENGLIVE.COM – Pisang goreng sudah lama menjadi sahabat yang menemani kita bercengkrama dengan keluarga. Kini, olahan pisang tidak hanya sebatas itu. Di media sosial, inovasi baru terhadap pengelolaan pisang semakin beragam dan semakin diminati kalangan wirausahawan. Dilansir dari Kompas.com, berikut beberapa menu yang menggunakan bahan dasar pisang yang viral di media sosial:
1. Pisang Nugget
Pisang nugget merupakan pisang yang dibalut dengan telur, tepung terigu dan tepung panir/tepung roti. Pisang goreng biasanya hanya menggunakan tepung terigu yang dicampur dengan telur. Pisang nugget ini selain menggunakan kedua bahan tadi, juga menggunakan terigu panir atau dikenal dengan tepung roti.
Tepung panir ini yang membuat pisang goreng dengan kulit yang crunchy dan bewarna kecokelatan seperti nugget yang sering anda lihat. Saat ini banyak kedai yang sudah menjual menu ini dengan beragam varian berbeda. Seperti pisang nugget dengan saus red velvet atau greentea.
Beragam varian ini menjadi salah satu yang terus dikembangkan para penjual pisang nugget. Selai roti hingga potongan biskuit pun bisa menjadi variasi rasa untuk pisang nugget ini. Tak hanya di pinggir jalan, kita juga dapat memesan online di media sosial yang banyak menjajakan olahan pisang nugget.
2. Pie Pisang
Selain pisang nugget, menu pie pisang ini menjadi salah makanan yang cukup viral di medsos. Pie menggunakan kulit pastry ini pun dibuat seperti bentuk pisang yang kemudian diisikan pisang dan aneka topping lainnya. Aneka topping dapat anda pilih sesuai selera, seperti keju, cokelat melted dan lainnya.
Pisang pie ini pada awalnya menjadi salah satu buah tangan yang wajib Anda bawa apabila sedang berlibur atau bekerja di Lampung. Memiliki rasa yang khas dan inovasi yang unik.
3. Pisang Cokelat Lumer
Piscok lumer alias pisang cokelat dengan isian cokelat yang meler kini semakin populer di kalangan masyarakat. Piscok lumer adalah salah satu variasi pisang cokelat yang menggunakan isian ekstra yang dibungkus dengan kulit lumpia tipis. Secara umum, piscok lumer tidak jauh berbeda dari piscok biasa pada umumnya. Perbedaan yang mendasar dari piscok biasa dan piscok meler adalah pada jumlah isian yang membuatnya 'meler' keluar ketika digigit.
Di Semarang kita dapat dengan mudah menjumpai piscok lumer, salah satunya di Jalan Banjarsari Raya Tembalang.
Baca Juga :