Puting Beliung Merobohkan Tenda di Alun-Alun 2 Jepara
Pameran kreativitas Bank Sampah yang laksanakan dialun-alun 2 jepara porak poranda setelah diterjang angin puting beliung, Kamis (03/10/2019).
Terdapat puluhan tenda pameran roboh tergulung angin.
Pameran sendiri awalnya akan digelar dua hari sejak hari ini.
Acara bertajuk Sampah Organik Investasi Kemandirian Pangan akhirnya terpaksa dihentikan karena kondisi tenda roboh porak poranda.
Direktuk Bank Sampah Induk Jepara, Anis Surachman mengatakan, dihentikannya pameran karena sebagian besar peserta pameran yang merupakan pengelola bank sampah di Jepara dan di eks-Karesidenan Pati trauma dengan kejadian puting beliung.
"Ini peserta sudah beres-beres. Yah, berhenti saja. Soalnya pada trauma," ujar Anis.
Dia mengatakan, ada dua kali terjangan brutal dari puting beliung yang menghantam tenda acara.
Pertama terjadi sekitar pukul 10.00 WIB.
Saat itu ada sekitar 10 tenda yang roboh akibatnya.
Kemudian, puting beliung kembali menerjang sekitar pukul 12.00 WIB. Kali ini dengan intensitas yang lebih besar.
Akibatnya, sekitar belasan tenda roboh.
"Pada angin puting beliung yang kedua itu sudah selesai acar pembukaannya.
Yang penting selamat tidak ada korban jiwa. Kalau barang-barang yang dipamerkan ada yang rusak," kata dia.
Dari keterangan salah satu peserta pameran, Anik Pujianingsih, puting beliung datang secara tiba-tiba dari arah utara.
Saat kejadian kontan pengunjung maupun peserta pameran lari berhamburan menyelamatkan diri.
"Langsung spontan melarikan diri menyelamatkan diri. Barang-barang yang dipamerkan juga banyak yang rusak karena tertimpa tenda," katanya.
Baca Juga :