Ramai Ramai Artis Meninggalkan YG Entertainment. Siapa Sajakah?
Kabar mengejutkan menjelang akhir tahun, ramai ramai artis Korea meninggalkan YG Entertainment. YG Entertainment merupakan rumah bagi sejumlah penyanyi K-pop ternama yang telah berhasil menarik perhatian internasional, seperti BIGBANG, iKON, BLACKPINK, GD X Taeyang, serta aktor dan aktris seperti Kang Dong-won, Choi Ji-woo, dan Cha Seung-won.
Namun baru - baru saja YG Entertainmnet menjadi viral karena beberapa artinya memutuskan untuk tidak melanjutkan kontraknya.
BLACKPINK akan meninggalkan YG Entertainment dan mengubah label manajemen mereka menjadi THE BLACK LABEL, yang merupakan perusahaan asosiasi di bawah YG Entertainment.
Kemudian pada 30 Desember, YG Entertainment mengumumkan kepergian boy grup iKON dari label tersebut setelah 7 tahun. Mereka semua sepakat untuk mengakhiri kontrak eksklusif grup sehubungan dengan pendapat satu sama lain.
Selain iKON, YG Entertainment juga mengumumkan jika Kang Dong Won juga melanjutkan kontraknya setelah 7 tahun bersama. Kang Dong Won gabung bertama kali dengan YG Entertainment pada January 2016.
yYng meninggalkan YG Entertainment selanjutnya adalah member BIGBANG, kecuali G-Dragon. Namun tidak semua pindah ke label yang sama. Taeyang bergabung dengan The Black Label sama seperti BLACKPINK.
YG Entertainment bergerak di bidang lebel rekaman, agen pencari bakat, produksi musik dan konser, manajemen acara serta penerbit musik. Perusahaan ini menjadi salah satu label industri K-Pop paling populer di Korea Selatan, bersanding dengan SM Entertaiment, HYBE Corp, dan JYP Entertainment. Tak heran, agensi yang didirikan oleh Yang Gun ini telah menaungi puluhan aktor dan penyanyi K-Pop ternama.
Baca Juga :