Rasa Bosan Ternyata Bikin Kita Lebih Kreatif
Kebosanan di tengah tumpukan rutinitas adalah hal yang wajar. Namun, kebosanan ternyata bukanlah sebuah hal yang buruk.
Seorang dosen psikologi senior dari University of Central Lancashire, Inggris, Sandi Mann mengingatkan, membiarkan diri merasakan kebosanan ternyata bisa memicu kreativitas di era modern ini.
Sebelum membahasnya lebih jauh, apa sebetulnya peran "kebosanan" itu sendiri dalam pembentukan ide-ide kreatif? Sandi menjelaskan kepada BBC bahwa ketika kita bosan, kita cenderung berkhayal dan pikiran dalam otak kita akan berkeliaran.
Kondisi ini sangat penting sebagai bagian dari proses kreatif.
"Kebosanan seringkali datang dengan pola pikir impulsif alami di antara orang-orang yang secara rutin mencari pengalaman baru. Bagi mereka, jalan hidup yang stabil tidak cukup menarik perhatian mereka," demikian isi laporan BBC.
Ini adalah jenis orang-orang yang bosan. Mereka hampir selalu memiliki masalah yang berlawanan. Dunia adalah tempat yang penuh dengan rasa takut, sehingga mereka menutup diri dan berusaha tidak keluar dari zona nyaman mereka.
Kemunduran ini mungkin memberikan kenyamanan, namun mereka tidak selalu puas dengan keamanan yang ditawarkan. Hasilnya, mereka merasakan kebosanan kronis.
Jika sebagian orang memilih meditasi atau menonton acara televisi favorit, orang dalam kelonpok kedua memikirkan biodata Instagram yang jenaka atau mendapatkan ide jenius tertentu. maka ilmu pengetahuan mengatakan lebih baik kamu menjadi orang-orang bosan tipe kedua.
Bagaimana denganmu, apa yang kamu lakukan dan pikirkan ketika bosan?
Artikel asli : https://lifestyle.kompas.com/read/2019/11/05/095938420/rasa-bosan-ternyata-bikin-kita-lebih-kreatif.
Baca Juga :