Sebelum Meninggal, Ayah Nikita Willy Sudah Operasi Jantung 5 kali
Berita duka sedang menimpa artis Indonesia Nikita Willy. Rau (6/5/2020) sang ayah Henry Willy Syam meninggal dunia sekitar pukul 05.19 WIB di RS Siloam Mampang Jakarta Selatan.
Ayah dari Nikita ini sudah beberapa kali menjalani operasi jantung dan sudah di ring sebanyak lima kali, seperti yang dijelaskan oleh Yora ibu dari Nikita Willy. Sebelum akhirnya meninggal dunia, ayah Nikita sempat dirawat secara insentif di RS Siloam selama 2 hari. Nikita Willy sangat menyesal, karena selama dirawat dia tidak bisa menemani sang ayah dikarenakan sang ayah di rawat di rumah sakit rujukan untuk pasien yang terpapar virus corona yang tidak memperbolehkan pasien untuk dijenguk.
Dikarenakan meninggal di saat pandemi ini, Nikita Willy harus merelakan sang ayah untuk dimakamkan sesuai dengan prosedur jenazah Pasien Corona. Henry Willy Syam sendiri telah di dinyatakan hasil tes nya negatif COvid-19, beliau meninggal murni karena serangan jantung.
"Kata dokter hasil tesnya negatif Covid-19 dan sudah keluar."
"Bukan karena itu tapi meninggal karena sakit jantung," ujar Yora Febrine. Yora Febrine adalah ibu dari Nikita Willy yang telah bercerai dengan sang ayah Henry Willy Syam.
Jenazah tidak dibawa ke rumah duka, melanikan langsung dimakamkan di TPU Pondok Rangon Jakarta Timur. “Enggak dibawa ke rumah duka, jenazahnya langsung dimakamkan di Pondok Rangon, sekarang standarnya seperti itu,” tutur Yora. Pemakaman tersebut akan mengikuti standar pemakaman saat ini di tengah pandemi virus corona. “Cuma sekarang ini kita kan harus mengikuti standar dari pemerintah, ikuti prosedur pemerintah supaya semuanya bisa aman,” ucap Yora lagi.
Kabar meninggalnya sang ayah diunggah Nikita di akun instagram Storynya @nikitawillyofficial94
Baca Juga :