Sejarah Rooster Bowl Pada Google Doodle Hari Ini 12 September 2022
Tampilan google doodle hari ini terlihat menarik, yang biasanya menampilkan sosok tokoh kali ini menampilkan gambar mangkuk ayam jago atau Rooster Bowl.
Mankuk dengan gambar ayam jago sangat terkenal di Indonesia. Tidak hanya di Indonesia saja, mangkuk ini juga melegenda Bahkan mangkuk ayam jago pernah muncul di film KungFu Hustle. Namun tidak banyak yang mengetahun asal usul dan sejarah mangkuk unik ini.
Asal Usul dan Sejarah
Belum ada keterangan pasti asal usul mangkuk ayam jago, namun mangkuk ini ada ketika pedagang China datang ke Indonesia. Dilaporkan jika mangkuk ayam jago ini breasal dari Hakka di Provinsi Guangdong, China yang diciptakan lebih dari seabad lalu.
Pada masa lalu, mangkuk Ayam Jago adalah mangkuk putih biasa tanpa gambar apapun. Saat dirampungkan, mangkuk-mangkuk tersebut dikirim untuk pewarnaan di distrik Pang Khey. Kemudian gambar ayam jago digambarkan pada mangkuk, ayam jago yang digambarkan memiliki leher dan badah merah, ekor dan kaki hitam yang berjalan di atas rumput hijau, dengan poni ungu dan rerumputan hijau dipotong dengan garis hitam.
Terdapat bunga dan daun kecil di bawah mangkuk tersebut. Kualitas mangkuk tersebut bersifat sangat tahan lama, dan kecantikan gambar tersebut membuat mangkuk ayam jago menjadi mangkuk Tionghoa standar.
Jika menelaah makna filosofisnya, ‘ayam’ dalam bahasa Hakka memiliki pengucapan yang mirip dengan ‘rumah’ atau ‘keluarga’. Says melaporkan, orang-orang percaya bahwa makan memakai Mangkok Ayam akan mendatangkan kemakmuran bagi keluarga. Ayam jago juga melambangkan kerja keras, semangat juang, dan keluarga sejahtera.
Pemilihan ayam jago dari pada ayam betina untuk gambar di mangkuk tersebut dibuat dengan suatu alasan. Jal ini karena masyarakat China yang sat itu menganut faham patriarki yang lebih menyukai peria dari pada wanita, karena melahirkan anak lelaki lebih berarti dan memberikan berkah besar untuk keluarga.
Saat ini seni pembuatan mangkok ayam yang autentik masih dilakukan di Lampang, Thailand. Dan tahun 2017 PT Lucky Indah Keramik menjadi perusahaan yang memegang hak paten mangkok ayam ini. Sehingga tidak boleh sembarangan menggunakan gambar ini. Siapa saja yang memproduksi, menggunakan, atau memperdagangkan gambar ayam itu akan dijerat pidana penjara 5 tahun atau denda Rp2 miliar.
Baca Juga :