Suporter Jepang Membersihkan Sampah Menjadi Sorotan, Padahal Timnya Belum Main
- 23 November 2022
- Dinda Ayu D
Sebuah video memperlihatkan suporter yang berasal dari jepang membersihkan sampah di tribune stadion Al Bayt Qatar. Terlihat mereka memungut sampah plastik dan kertas serta bendera yang tercecer di area tribune. Diketahui aksi ini dilakukan pada liga pembuka piala dunia 2022 yang dilaksanakan di Qatar.
Rupanya mereka sudah menyiapkan sampah plastik guna mengumpulkan sampah. Video tersebut dibagikan oleh Omar Farooq yang juga tampak kaget sekaligus kagum melihat aksi mereka. Para suporter jepang itu mengatakan bahwa mereka melakukan bukan untuk publikasi, melainkan karena mereka sangat menghargai semua tempat.
Sontak aksi mereka juga mengundang perhatian netizen. Banyak dari mereka yang menyanjung aksi suporter tersebut. Jepang memang terkenal dengan kebersihannya. Tak heran para suporter ini juga melakukan aksi yang sama ketika datang ke negara lain.
Baca Juga :