Tips Untuk Bibir Kering Saat Puasa

Masalah bibir kering dan pecah-pecah umum dialami oleh banyak orang saat puasa. Sebab, hampir seluruh bagian tubuh mengalami dehidrasi akibat kekurangan cairan selama kurang lebih 13 jam berpuasa.

Selain menyebabkan tidak nyaman, bibir kering dan pecah-pecah juga dapat membuat penampilan jadi kurang maksimal dan terlihat pucat.

Lantas, bagaimana cara mengatasi bibir kering dan pecah-pecah saat puasa? 

1. Gunakan Scurb untuk Bibir
Bukan Saat Bibir Kering, Begini Cara Pakai Scrub Bibir dengan Benar
Setidaknya seminggu dua kali Sahabat Fimela harus melakukan pengelupasan kulit mati di bibir dengan scrub khusus untuk bibir. Cara lainnya, dirimu bisa menggunakan sikat gigi. Basahi bibir dengan air hangat dan gosok bibir dengan sikat gigi yang lembut. Lakukan secara perlahan agar tidak melukai bibir.
 
2. Gunakan Lip Balm
Tips Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-pecah Saat Puasa - Arah Kata
Untuk menghindari bibir kering, dirimu bisa menggunakan lip balm. Pilih pelembap bibir yang mengandung minyak alami dan SPF. Kandungan SPF ini bisa mengurangi terjadinya bibir kering. Selain itu kandungan SPF ini juga membantu bibir terlindung dari sengatan sinar matahari yang dapat membuat bibir menjadi hitam.
 
3. Kurangi Makanan Pedas dan Asin
Hanya Butuh #5MenitAja Rasa Pedas Di Mulut Hilang Seketika dengan Cara Ini!  - Semua Halaman - Sajian Sedap
 
Kalau kamu termasuk penggemar makanan asin atau pedas, sebaiknya hentikan kebiasaan ini selama bulan Ramadan, ya. Pasalnya, mengonsumsi makanan asin atau pedas dapat menyebabkan bibir jadi semakin kering, bahkan membuatnya tak kunjung sembuh. Selain itu, makanan pedas juga dapat membuat tenggorokan terasa semakin kering saat puasa. Akibatnya, kamu jadi lebih cepat haus dan mudah dehidrasi.

Baik saat sahur dan berbuka puasa, sebaiknya kurangi makanan yang pedas dan asin. Makanan yang terlalu pedas dan asin akan membuat cepat haus, mulut dan bibir cepat kering.

4. Hindari Membasahi Bibir dengan Air Liur
Cara Melembapkan Bibir yang Benar - Alodokter
 
Saat menyadari bibir kering saat puasa, kebanyakan orang cenderung reflek menjilat atau membasahi bibir agar tak lagi kering. Padahal sebenarnya, cara ini justru bisa memperparah bibir kering, lho. Meski air liur dapat membuat bibir tampak lebih segar sesaat, ketika air tersebut mengering, sisa-sisa yang ada di bibir akan segera menguap dan menggerogoti lapisan kulit bibir yang tipis. Akibatnya, bibir malah semakin kering dan mengelupas.
 
5. Konsumsi Madu
Cara Memerahkan Bibir dengan Madu Secara Instan
Madu merupakan cara alami mengatasi bibir kering dan pecah-pecah. Selain mengonsumsinya, dirimu juga bisa mengoleskan madu di bibir. Jadi, oleskan madu sebelum tidur dan setelah makan.
 
6. Mengkonsumsi Air Yang Cukup
7 Cara Ampuh Mengatasi Bibir Kering saat Puasa | Popmama.com

Asupan cairan harus selalu tercukupi, terutama saat berpuasa. Penuhi asupan cairan tubuh dengan saat buka puasa dan sahur. Jika tubuh memiliki asupan air yang cukup, maka dapat mencegah terjadinya kuit kering di bibir atau pun kulit tubuh lainnya.

7. Konsumsi Buah dan Sayur
Agar Bibir Tak Kering dan Pecah-pecah Ini 8 Asupan yang Perlu Dikonsumsi
Selain memberikan energi pada tubuh secara alami, buah dan sayur juga dipercaya dapat menjaga kelembaban kulit terutama pada bibir. Cobalah untuk konsumsi buah dan sayur yang banyak mengandung vitamin C.
 
 
 

Baca Juga :

Keyword:
Google+