jangan Pernah Menggunakan Sandal Saat Naik Motor
- 18 Agustus 2020
- maya silalahi
Sandal memiliki kelebihan dibanding alas kaki yang lain. Harganya relatif terjangkau, kaki pun terasa nyaman karena terkena embusan angin, dan cukup praktis. Namun, saat naik sepeda motor sebaiknya jangan menggunakan sandal.
Memakai sepatu saat berkendara sepeda motor sering diabaikan. Apalagi saat musim hujan, para pengendara motor ada yang rela tak memakai sepatu saat berkendara.
Masih banyak ditemui, pengendara sepeda motor menggunakan sandal, bukan sepatu, tak sesuai standar keselamatan. Meskipun hal ini tidak ada aturan yang melarang, tetapi menggunakan sandal saat berkendara motor terutama saat menempuh perjalanan jauh sangat tidak dirokemendasikan. Hal ini dikarenakan risiko terjadinya cidera lebih besar, karena kaki tidak semuanya tertutup.
Memakai sandal saja saat berkendara sepeda motor sangat berisiko. Bisa saja tidak sengaja kaki menyentuh blok mesin yang panas. Terutama untuk motor sport, alhasil kaki bisa terkena luka bakar. Risiko lainnya adalah kaki jadi mudah tergores, jika tiba-tiba di jalan ada ranting atau kena pentalan batu jika nekat menggunakan sandal.
Sandal tidak direkomendasikan karena tidak sesuai dengan rujukan riding gear. Pengertian riding gear sendiri adalah perlengkapan berkendara yang aman. Minimal menggunakan helm, ssarung tahan, celana panjang dan sepatu, namu akan lebih baik atau idealnya untuk balap atau touring yang melindungi tubuh dengan standart tertentu.
Baca Juga :