Dua Menu Baru Hotel Santika Premiere di Bulan April
JATENGLIVE.COM, SEMARANG - Per 1 April nanti, resto Delima yang berada di dalam hotel Santika Premiere Semarang, akan menyajikan menu barunya.
Tema yang diangkat yakni 'April Seafood'. Sesuai dengan temanya, resto Delima mengangkat dua menu baru yang sarat akan olahan laut. Di antaranya ada Cumi Bakar Sambal Kecap dan Udang Bakar Sambal Jambal.
"Menu ini saya sesuaikan dengan lokasi Kota Semarang yang berada di pesisir utara pulau Jawa," ucap Chef Arisetiawan (35).
cumi bakar sambal kecap (faisal affan)
Cumi Bakar Sambal Kecap diolah dengan cara membersihkan cumi terlebih dahulu. Kemudian langsung dibakar dan diolesi dengan sambal kecap sebagai bumbunya. Tak butuh waktu lama, Ari paggilannya, langsung mengangkat cumi tersebut dan diletakkan di atas piring putih.
udang bakar sambal jambal (faisal affan)
Sama dengan nasib si cumi, udang segar yang sudah dicuci juga langsung masuk ke pembakaran sembari sesekali diolesi dengan sambal jambal. Sebelum diolesi dengan sambal jambal, Ari terlebih dahulu melumuri udang dengan merica dan garam.
"Keduanya dimasak dengan cara yang paling sederhana. Hanya saya bumbui dengan merica dan garam, kemudian diolesi dengan sambal jambal atau sambal kecap. Sebagai pelengkap, kedua masakan tersebut saya beri sayuran berupa kacang panjuang, tomat, kacang polong, dan ada potongan jeruk lemon," tambahnya.
es krim riwa riwi (faisal affan)
Cumi Bakar Sambal Kecap dan Udang Bakar Sambal Jambal dibandrol Rp 60 ribu ++, sudah termasuk nasi satu porsi. Keduanya juga bisa disajikan untuk hantaran kamar hotel. Selain menu utama, resto ini juga memperkenalkan dessert yang dinamai Es Krim Riwa Riwi.
"Namanya Es Krim Riwa Riwi, karena cara membuatnya yang harus ke sana ke mari. Bahan dasarnya roti tawar, es krim, dan cokelat. Pas dimakan untuk dua orang. Harganya hanya Rp 45 ribu ++ per porsi," pungkas Ari.(*)
Sumber: tribunjateng.com
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Hotel Santika Premiere Kenalkan Dua Menu Baru Olahan Laut Untuk Bulan April.
Baca Juga :