6 Tips dan Trick Lancar Public Speaking bagi Pemula, Auto Grogi Hilang
Public Speaking adalah sebuah kemampuan berbicara di depan umum yang dewasa ini sangat diperlukan dalam mnjalani kehidupan sehari hari loh sobs. Bahkan seorang pelajar pun butuh Public Speaking, contoh sederhananya saja bisa dilihat dari ketika pelajar mempresentasikan hasil belajar di depan teman teman sekelasnya. Nah mimin mau memberikan tips dan tricks nih bagaimana si public speaking yang baik dan benar agar pembicaraan kamu dapat di Serap dan dipahami oleh orang lain
Bukan hanya masalah berani untuk berbicara di depan umum saja yang harus di mengerti, namun juga bagaimana kita bisa membawakan suasana dan mencampaikan sebuah aspirasi atau maksud secara gamblang dan dapat di terima oleh audiens baik Verbal maupun Non Verbal.
Nah jika Anda merasa Nerveous atau gugup dalam Public Speaking. Tenang dulu anda berada di Artikel yang tepat. berikut ini Mimin akan membagikan 7 tips yang bisa Anda latih dan pelajari loh, Simak berikut ini yaa
1. Sering berlatih Berbicara
Nah cara yang pertama adalah Sering Berlatih Berbicara, yang dimaksud berlatih berbicara disini bukan berbicara AIUOE seperti balita yang belajar ngomong ya sobs, melainkan adalah berlatih mengenai Artikulasi dalam penyebutan kata. Nah Artikukasi ini sangat penting bagi speakers pemula loh, karena biasanya kita akan nerveous dan gugup dalam berbicara sehingga bisa saja melewatkan poin poin penting yang seharusnya di sampaikan namun malah lupa karena nerveous dan gugup tadi.
Akhirnya Audiens kurang paham dan kurang menangkap apa yang Kamu bicarakan sehingga poin poin yang kamu bicarakan tidak tersampaikan secara nyata. Tetapi tenang saja Sobs anda bisa melakukan latihan Artikulasi untuk mengatasi ini. Anda bisa meminta tolong keluarga teman bahkan pasangan untuk menilai kemampuan Artikulasi kalian, nah lakukan latihan ini secara rutin ya, agar performa berbicara di depan umum kalian makin lancar
2. Kenali Audiens Kamu
Audiens merupakan sasaran utama kamu dalam menjadi Speakers, Nah Pengenalan Audiens sangat penting untuk keberlanjutan Public Speaking. Kenali dulu siapa yang kamu ajak bicara agar kamu bisa memposisikan diri mengenai bahasa yang akan kamu gunakan, mulai dari bahasa Formal, Informal maupun Semi Formal. Contoh sederhananya adalah berbicara di depan anak Kuliahan tentu saja akan berbeda dengan berbicara pada CEO.
Nah dengan pengenalan Audiens yang tepat, anda bisa menyesuaikan gaya bahasa yang Tepat yang bisa anda gunakan, sehingga pesan pesan yang ingin anda sampaikan juga dapat tersalurkan secara gamblang. Hal Pentingnya adalah kamu dapat dengan luwes saat menyampaikan informasi kepada mereka.
3. Kuasai Materi yang ingin Kamu Sampaikan
Setelah mengetahui audiens yang tepat, Anda juga harus menguasai poin poin dari materi yang ingin anda sampaikan kepada Audiens, tujuannya adalah agar anda dapat meminimalisir rasa nervous dan gugup sehingga anda dapat dengan mudah menyampaikan materi tersebut karena sudah paham dengan Materimu. Ini menjadikan penampilanmu juga makin percaya diri dan maksimal dalam menyampaikan hal yang ingin kamu sampaikan.
4. Hindari Terlalu Banyak Menggunakan Kata Pengisi / Filler Word
Kata Hem, Ehh dan lainnya mungkin sudah tidak asing lagi bagi anda yang mungkin berada di sebuah seminar atau Pidato yang diucapkan Pembicara bukan ?
Nah ini yang dimaksud dengan kata pengisi atau filler word, namun biasanya kata kata ini sering kali terucap secara tidak sadar karen afaktor grofi, gugup atau sedang berpikir untuk mengisi kekosongan saat kita menjadi Speakers.
Ketika kita mengucap Filler Word sekali dua kali masih bisa ditoleransi atau masih bisa dikatakan wajar, namun jika kata tersebut terucap berulang ulang kali itu menjadi sebuah gangguan bagi orang yang pendengarnya. Nah untuk mengurangi ini kamu bisa berlatih dengan memberikan jeda satu atau dua detik berpikir untuk mengisi kekosongan dalam pembicaraan.
5. Jangan Lupa Berinteraksi
Tujuan kita menjadi Speakers tidak lain dan tidak bukan adalah memberikan pengetahuan kepada Audiens mengenai apa yang kita bicarakan, tentu dalam hal ini Materi yang disampaikan diharapkan tidak hanya masuk kuping kiri keluar kuping kanan.
Terkadang saking groginya, pembicara hanya mementingkan topik yang dibahas tanpa memperhatikan Audiens, hal ini merupakan salah besar Pembicara. Padahal interaksi ini merupakan hal yang sangat penting untuk membangun chemistry diantara kedua pihak.
Usahakan untuk melakukan kontak mata dengan Audiens, memberikan salam sapaan atau jokes jokes ringan bahkan menceritakan pengalaan pribadi bisa juga kamu lakukan, namun jangan terlalu over yaa Sobs karena bisa menganggu topik pembicaraan yang akan kamu bahas.
6. Perhatikan Penampilan
Penampilan merupakan sebuah Poin utama yang dilihat oleh Orang, Sehingga penampilan sangat penting di perhatikan oleh Pembicara, tidak hanya pembicara, semua orang harus memperhatikan penampilan agar enak dipadang.
Nah untuk kita nih, seorang pembicara tentu saja penampilan sangat penting untuk diperhatikan, pasalnya Audiens lebih suka dan memerhatikan orang yang berpenampilan rapi. Tak perlu dengan pakaian dan aksesoris mahal untuk tampil rapi, cukup dengan memadu padankan outfit dari atas sampai bawah, kamu dapat berpenampilan rapi dan menarik dengan memanfaatkan pakaian dan aksesoris yang dipunya.
Maka dari itu berpenampilan menarik dan tentunya nyaman menjadi sebuah poin utama ketika kalian menjadi Speakers, jangan lupa juga untuk melakukan komunikasi non verbal dalam menunjang penampilan. yang mana perlu diingat bahwa 90 % komunikasi non verbal merupakan sebuah proses komunikasi
Nah, itu tadi cara public speaking yang bisa kamu coba. Public speaking memang susah-susah gampang. Janganlah takut untuk berbicara di depan publik, karena hal ini sangat bermanfaat baik dalam karier maupun kehidupan sosial. Kuncinya adalah banyak berlatih, because practice makes perfect, right? Selamat mencobaa
Baca Juga :