Bye Bye Lemak Dengan Diet Ala Ade Rei
Mempunyai berat badan ideal dan perut yang rata adalah harapan semua. Terkadang tak sedikit yang melakukan berbagai cara untuk mendapatkan badan yang ideal mulai dari berolah raga, mnum obat sampai mengikuti berbagai macam pola diet.
Ade Rei mantan binaragawan asal Bali membagikan tips bagaimana bisa menurunkan berat badan dalam waktu seminggu. Dalam YouTube channelnya, Ade Rei menggunakan pola intermittent fasting atau diet puasa.
Ade Rai berbendapat jika melakukan intermittent fasting, tujuannya supaya tubuh akan menggunakan lemak sebagai sumber tenaga, karena tidak ada makanan lain yang diberikan kepada tubuh. Badan akan menggunakan lemak sebagai cadangan makanan (stored food) untuk dipecah.
Namun kunci yang paling penting dari intermittent fasting ini adalah mengontrol jumlah karbohidrat dan sumber kabohidrat yang akan masuk dalam tubuh. Ade Rei menyarankan untuk memilih sumber karbohidrat yang alamani tapi tetap mengandung gula dan serat.
Pola Intermittent Fasting
Aturan utama dalam diet ini adalah membatasi waktu makan seseorang selama delapan jam. Salah satu cara yang efektif menurunkan berat badan menurut mantan binaragawan ini adalah dengan mengubah jam makan.
Ade Rai menjelaskan hanya pada saat tidur, orang tidak akan makan. Artinya, sekitar 30 persen dalam 24 jam dihabiskan orang-orang untuk tidak makan dan 70 persen lainnya adalah waktu untuk makan. Ade Rai menyarankan untuk menukar presentase tersebut. 30 persen untuk makan, dan 70 persen untuk yang tidak makan atau 'berpuasa'.
Mantan binaragawan itu memberikan opsi berupa time restricted feeding atau jam disiplin makan yaitu:
-
08.00 pagi - 16.00
-
10.00 pagi - 18.00
-
13.00 siang - 20.00
Baca Juga :