Ledok Sambi, Wisata di Yogyakarta yang Cocok Untuk Berlibur dan Quality Time
Daerah Istimewa Yogyakarta memiliki banyak sekali tempat wisata, salah satunya yaitu wisata Ledok Sambi yang ada di Kaliurang.
Wisata Ledok Sambi ini memiliki konsep wisata tentang piknik, dimana rata rata yang datang ke tempat ini adalah keluarga supaya anak-anaknya bisa berendam dan menikmati aliran air sungai yang mengalir di tempat ini. Namun selain keluarga, banyak juga yang datang dari kalangan anak anak muda, bisa bersama teman – teman atau pasangan.
Meskipun wisata ini berkonsep piknik, tetapi pengunjung tidak boleh membawa makanan atau minuman dari luar, karena disini sudah disediakan banyak warung untuk membeli makanan dan minuman sambil bersantai menikmati suasana.
Wisata Ledok Sambi buka setiap hari mulai pukul 09.00 – 16.30 WIB. Harga tiket masuknya pun gratis, hanya ada sumbangan yang sifatnya sukarela dari pengunjung.
Ledok Sambi beralamat di Desa Wisata Sambi, tepatnya di Jalan Kaliurang KM 19, Pakem, Kabupaten Sleman, DIY.
Saat kita sampai dan masuk ke area wisata ini, kita langsung di suguhkan dengan wahana flying fox, dimana jika kita menaiki wahana tersebut kita akan langsung berada dibawah yang semula kita ada di atas yaitu di pintu masuk. Dengan menaiki wahana flying fox tersebut kita tidak perlu repot repot turun menggunakan tangga.
Dan untuk wahana flying fox sendiri dibandrol seharga 25.000 per orang. Flying fox disini yaitu untuk Meluncur menyebrangi Ledok/Lembah Sambi & Sungai Kuning se-jauh 280 m.
Jika ingin duduk lesehan sambal bersantai, di tempat ini juga di sediakan tikar dengan biaya sukarela dari pengunjung.
Bagi kalian yang ingin berlibur ke Jogja jangan lupa mampir ke tempat ini yaa…
Baca Juga :