Memiliki masalah dengan siklus tidur? Mungkin ini salah satu penyebabnya!
JATENGLIVE.COM, - Siklus tidur yang baik sangat memengaruhi kesehatan tubuh secara keseluruhan. Tentu kita sudah sering mendengar dampak kurang tidur atau siklus tidur yang tidak teratur, mulai dari menurunnya kekebalan tubuh, konsentrasi, sampai keseimbangan emosi. Sebenarnya ada beberapa hal yang bisa membuat siklus tidur kita berantakan.
Tidak konsisten dengan waktu tidur
Kebiasaan mengubah siklus tidur—seperti bangun lebih pagi di hari kerja dan tidur lebih lama saat akhir pekan—justru berisiko mengalami masalah metabolik, mulai dari diabetes hingga penyakit jantung. Usahakan untuk tidur sekitar 30 menit dari waktu tidur normal agar tetap sesuai siklus tidur.
Salah pilih makanan
Tidur dalam kondisi perut lapar bisa membuat kita terjaga. Tapi, memilih makanan yang salah sebelum tidur, juga akan merusak siklus tidur. Pilih panganan yang mudah dicerna, seperti sereal atau buah. Agar lebih cepat terlelap, pilih sesuatu seperti ceri asam, susu (yang memiliki melatonin untuk meningkatkan tidur) atau kiwi, yang memiliki kadar serotonin tinggi dan dapat membantu mengatur siklus tidur.
Udara terlalu panas
Usahakan agar ruangan sejuk dan badan tidak dalam keadaan terlalu panas saat tidur. Sebab, udara yang terlalu panas malah membuat kita sulit tidur. Sebaiknya tidak terlalu banyak menggunakan bahan tebal agar suhu badan tetap terasa sejuk.
Ruangan terlalu sepi
Pendengaran menjadi lebih baik jika sudah sepi, jadi ada baiknya tidur dengan sedikit suara berisik. Ada beberapa yang menyebutkan kalau pink noise, suara-suara tertentu seperti rintik hujan yang menerpa atap, payung atau tanah bisa membuat kita mudah terlelap.
Baca Juga :