Museum Keris Nusantara, Menikmati Berbagai Koleksi Keris

Museum Keris Nusantara adalah sebuah museum yang dibangun oleh Direktorat Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Direktorat Pelestarian Cagar Budaya dan Permuseuman sejak 2013 lalu diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo pada tanggal 9 Agustus 2017.

Pembangunan Museum Keris Nusantara ini tidak lepas dari keris itu sendiri sebagai senjata tradisional dan identitas budaya Indonesia. Terdapat beberapa jejak sejarah keberadaan keris sejak dahulu kala di Indonesia. Seperti di Relief keris yang terdapat di salah satu panel Candi Borobudur (abad ke-9); Penyebutan ‘keris’ terdapat pada prasasti Karangtengah (824 Masehi); dan Dalam Prasasti Poh (904), keris difungsikan sebagai sesaji persembahan.

Museum Keris Nusantara menyimpan sekitar 409 koleksi keris berbagai jenis dan ukuran. Museum ini juga mempunyai koleksi 38 tombak dan benda-benda pusaka bersejarah lainnya, museum ini dilengkapi dengan video visual mengenai perjalanan keris di Indonesia dan juga ruangan sebagai pusat pembelajaran keris bagi pengunjung.

Lokasi dan Jam Operasional Museum Keris Nusantara
Museum ini terletak di jalan Bhayangkara No.2, Sriwedari, Kecamatan Laweyan, Kota Solo, Jawa Tengah
Museum Keris Nusantara buka dari hari Selasa sampai Minggu dan jam operasional mulai dari pukul 09.00 sampai 12.00, kemudian dilanjut dari pukul 13.00 sampai 14.00. Sementara itu, di hari Senin museum ini tutup.

Baca Juga :

Keyword:
Google+