Selat Gibraltar Bertemunya Dua Laut
- 03 Juli 2023
- Amalia Nindya P
Selat Gibraltar adalah selat yang unik karena selat ini menghubungkan Samudra Atlantik dengan Laut Tengah. Gibraltar berasal dari nama gunung yang berada disaping selat bernama " Jabbal Thariq " yang diambil dari nama seorang jendral muslim Thariq bin Ziyad yang menaklukan Spanyol pada 711. Gibraltar juga disebut sebagai Estrecho de Gibraltar dalam bahasa Spanyol.
Sejak zaman dahulu daerah Gibraltar selalu diperebutkan oleh kerajaan muslim dan kristen. Hal ini dikarenakan letak Gibraltar pada bagian utara berbatasan dengan pegunungan sehingga aman jika mendapat serangan darat. Juga tempat ini cocok untuk mengontrol lalu lintas jalur pelayaran kapal-kapal antara Samudra Atlantik dan Laut Mediterania.
Saat ini kawasan Gibraltar menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup terkenal dengan banyak bangunannya seperti Harding's Battery, Masjid Ibrahim, Mercusuar Eropa, hingga Sikorski Memorial. Selain itu alasan yang membuat selat ini ramai adalah letak geografisnya yang strategis. Dalam hal ini, terdapat akses penting ke kawasan perdagangan di sepanjang Laut Mediterania dan negara-negara sekitarnya. Sehingga, apabila diblokir, maka arus perdagangan maritim global akan terganggu dan berpotensi berhenti.
Baca Juga :