Wahana Soko Alas, Wahana Air Terbesar Di Ponggok Klaten

Jawa Tengah kini memiliki wisata air terbesar di Ponggok, Klaten. Wahana Soko Alas atau populer juga dengan sebutan Soko Alas Ponggok adalah salah-satu tempat wisata terbaru yang terletak di Kabupaten Klaten Provinsi Jawa Tengah.

Sebagai wahana air yang baru hadir di Klaten, Wahana Soko Alas menawarkan konsep waha air dan persawahan dengan nuansa pemandangan persawahan, dengan embung besar yang dikelilingi kolam renang untuk dewasa dan anak, dan sajian kuliner serta coffee terbaik.

Daya Tarik Wahana Soko Alas
Dengan mengusung konsep The Art of Destinatoin, Wahana Soko Alas menyuguhkan ilustrasi - ilustrasi yang behubungan erat dengan kesenian kerajinan tangan, terutama yang terbuat dari kayu yang langsung dapat terlihat ketika memasuki pintu gerbang dengan adanya gapura yang terbuat dari kerajinan kayu.

venue-5
Foto : Web wahana soko alas
 

Selain itu ada semacam monumen bole yang terbuat dari kayu, ukiran kayu berbentuk dinosaurus, hingga atap bangunan berhias rumbai-rumbai dari kayu. Begitu masuk, wisatawan akan disuguhi panorama embung yang penuh ikan. Terdapat tempat duduk eksotik dengan pemandangan embung. Wisatawan bisa memberi makan ikan.

Foto : Web wahana soko alas

Selain itu ada kolam renang untuk anak dikawasan taman yang instagramable. Ada juga taman yang lengkap dengan resto, joglo dan ruang pertemuan yang tertutup. Ada pula kolan renang untuk dewasa di bagian atas, namun tidak terlalu dalam sehingga masih aman untuk anak - anak.

Fasilitas Wahana Soko Alas
• Area parkir,
• Toilet,
• Restoran yang keren dan instagramable,
• Embung atau danau,
• Kolam renang, atau waterpark,
• Spot selfie,
• Gazebo, dan tempat duduk yang nyaman.

Jam Operasional
• Selasa - Minggu (08.00 - 17.00)
• Senin Tutup Operasional

Lokasi
Jln. Delanggu - Polanharjo
Area Sawah, Ponggok, Polanharjo
Klaten

HTM
- Selasa - Jumat : 10.000,-
- Sabtu - Minggu : 15.000,-
- Libur Nasional : 15.000,-

(*HTM berlaku bagi wisatawan mulai usia 3 tahun ke atas.)


 

Baca Juga :

Keyword:
Google+