Ariel Tantum dengan Borderline Personality Disorder (BPD)
Baru saja artis cantik dan sexy Ariel Tantum mengaku jika dia menderita ganguan mental Borderline Personality Disorder (BPD) atau kepribadian ambang akut. BPD menepis diagnosis yang Ariel ketahui sejak usia 13 tahun.Saat itu, Ariel pernah dinilai memiliki gangguan jiwa bipolar hingga trauma past life.
Pengertian BPD (Borderline Personality Disorder)
Borderline personality disorder (BPD) atau gangguan kepribadian ambang adalah sebuah kondisi yang muncul akibat terganggunya kesehatan mental seseorang. Kondisi ini berdampak pada cara berpikir dan perasaan terhadap diri sendiri maupun orang lain, serta adanya pola tingkah laku abnormal.
Gangguan kepribadian dapat digolongkan menjadi kelompok-kelompok kecil yang memiliki perilaku yang serupa:
• Cluster A: gangguan kepribadian skizoid, paranoid, dan skizotipal
• Cluster B: gangguan kepribadian antisosial, ambang (borderline), dan narsisistik
• Cluster C: gangguan kepribadian cemas-menghindar, dependen, dan obsesif-kompulsif
Penyebab BPD (Borderline Personality Disorder)
Terdapat banyak penyebab dari gangguan kepribadian. Gangguan kepribadian dapat terjadi dari trauma atau kejadian yang pernah terjadi pada hidup Anda. Beberapa peneliti mempercayai bahwa kondisi ini dipengaruhi oleh ketidakseimbangan zat kimia di otak dan lingkungan hanya memicu perubahan perilaku. Gangguan perilaku juga dapat dikaitkan dengan faktor genetik dan keluarga. Pengalaman stress, ketakutan selama masa kecil dapat meningkatkan risiko gangguan kepribadian.
Gejala BPD (Borderline Personality Disorder)
• Kondisi mood atau suasana hati yang tidak stabil.
• Gangguan pola pikir dan persepsi.
• Perilaku impulsif.
• Menjalin hubungan yang intens, namun tidak stabil.
Tidak semua penderita BPD mengalami seluruh gejala tersebut. Sebagian hanya mengalalami beberapa gejala. Tingkat keparahan, frekuensi, serta durasi terjadinya gejala pada setiap penderita berbeda-beda, tergantung dari kondisi gangguan yang dialami.
Komplikasi BPD (Borderline Personality Disorder)
Selain gangguan dalam kehidupan, penderita BPD ini juga berisiko mengalami gangguan mental lainnya, seperti:
• Depresi
• Penyalahgunaan alkohol atau NAPZA
• Gangguan kecemasan
• Gangguan bipolar
• Gangguan makan
• PTSD
• ADHD
Baca Juga :